Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Akhir pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tampak ceria. Indeks ditutup dengan kenaikan 1,95% ke level 3.501,497. Saham-saham bluechips yang membuat kinerja indeks mencorong hari ini antara lain:
- PT Bank Mandiri (BMRI)
Saham BMRI naik 6,31% menjadi Rp 5.900. Sejumlah broker yang membeli saham BMRI antara lain: CLSA Indonesia senilai Rp 221,31 miliar, Deutsche Securities senilai Rp 75,59 miliar, dan Merrill Lynch Indonesia senilai Rp 73,37 miliar.
- PT Astra International Indonesia (ASII)
Saham ASII naik 3,92% menjadi Rp 53.000. Sejumlah broker yang membeli saham ASII antara lain: Credit Suisse Securities senilai Rp 305,52 miliar, Deutsche Securities senilai Rp 148,60 miliar, dan JP Morgan Securities senilai Rp 119,54 miliar.
- PT Bank Central Asia (BBCA)
Saham BBCA naik 2,50% menjadi Rp 6.150. Sejumlah broker yang membeli saham BBCA antara lain: Kim Eng Securities senilai Rp 40,10 miliar, CLSA Indonesia senilai Rp 39,52 miliar, dan Credit Suisse Securities senilai Rp 18,58 miliar.
- PT Gudang Garam (GGRM)
Saham GGRM naik 6,88% menjadi Rp 35.750. Sejumlah broker yang membeli saham GGRM antara lain: UBS Securities Indonesia senilai Rp 31,57 miliar, Deutsche Securities senilai Rp 22,11 miliar, dan CLSA Indonesia senilai Rp 10,38 miliar.
- PT Unilever (UNVR)
Saham UNVR naik 3,68% menjadi Rp 15.500. Sejumlah broker yang membeli saham UNVR antara lain: Kim Eng Securities senilai Rp 6,18 miliar, UBS Securities senilai Rp 4,94 miliar, dan Merrill Lynch Indonesia senilai Rp 2,90 miliar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News