Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun tajam di akhir sesi I hari ini (24/11). Berdasarkan data RTI, pada pukul 12.00 WIB, indeks tercatat anjlok 1,22% menjadi 5.148,603.
Jumlah saham yang anjlok mencapai 185 saham. Sementara, 89 saham lainnya bergerak naik dan 83 saham diam tak bergerak.
Volume transaksi perdagangan siang ini melibatkan 6,294 miliar dengan nilai transaksi Rp 3,355 triliun.
Sementara itu, ada delapan sektor yang melorot. Tiga sektor dengan penurunan terbesar antara lain: sektor keuangan turun 2,04%, sektor barang konsumen turun 1,27%, dan sektor industri dasar turun 1,23%.
Saham-saham indeks LQ 45 yang berada di jajaran top losers antara lain: PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) turun 4,82% menjadi Rp 10.375, PT Global Mediacom Tbk (BMTR) turun 3,91% menjadi Rp 615, dan PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) turun 3% menjadi Rp 1.455.
Adapun di posisi top gainers indeks LQ 45, saham-sahamnya yaitu: PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) naik 5,61% menjadi Rp 16.475, PT PP London Sumatra Tbk (LSIP) naik 2,69% menjadi Rp 1.720, dan PT Sawit Sumbermas Tbk (SSMS) naik 2,53% menjadi Rp 1.420.
Penurunan IHSG siang ini tak terlepas dari aksi jual asing. Data RTI juga menunjukkan, nilai penjualan bersih (net sell) oleh investor asing di seluruh market dan pasar reguler masing-masing Rp 156,7 miliar dan 13,9 miliar.
Bagaimana dengan kawasan Asia?
Di Asia, bursa Jepang memimpin kenaikan pada hari ini. Sementara, indeks acuan Asia lainnya bergerak mixed.
Data CNBC menunjukkan, siang ini indeks Nikkei 225 Stock Average naik 0,97% dan indeks Topix naik 0,8%.
Sedangkan indeks Kospi Korea Selatan turun 0,56% dan indeks Hang Seng Hong Kong turun 0,53%.
Di China, indeks Shanghai Composite bergerak flat di kisaran 3.243,47 dan Shenzen Composite di posisi 2.130,67.
Adapun indeks ASX 200 Australia ditransaksikan flat di 5.481,30 setelah sebelumnya naik 0,2%.
Pergerakan mixed bursa Asia mengekor kondisi yang terjadi di pasar saham AS semalam. Sekadar mengingatkan, Wall Street juga berakhir mixed. Indeks Dow Jones ditutup dengan kenaikan 0,31% menjadi 19.083,18, indeks S&P 500 naik 0,08% menjadi 2.204,72, dan indeks Nasdaq ditutup turun 0,11% menjadi 5.380,68.
"Volume transaksi di pasar saham AS terbilang minim dan itu cukup mengejutkan mengingat AS akan libur Thanksgiving. Namun secara umum, pasar bullish masih akan berlanjut," jelas Chris Weston, chief market strategist IG Ltd.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News