Reporter: Djumyati Partawidjaja | Editor: Djumyati P.
JAKARTA. Walau dalam pembukaan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sempat naik tipis, IHSG tak mampu bertahan lama, dalam penutupan Kamis (16/5) turun 0,22% untuk menjadi 5.078,68. Penurunan pertama yang terjadi minggu ini.
Penurunan IHSG ini membuat 147 harga saham turun, 122 naik dan 195 tak bergerak.
Ada 7 sektor bergerak di zona merah dan 3 sektor lainnya masih bisa menguat. Sektor yang paling negatif adalah sektor pertambangan yang turun 2,05%, disusul industri dasar 0,66%.
Sedangkan sektor-sektor yang masih menanjak naik adalah barang konsumsi 1,04% dan manufaktur 0,29%.
Saham yang menghuni jajaran top losers antara lain PT Bayan Resources Tbk (BYAN) yang tergerus 13,16% menjadi Rp 8.250, PT Permata Prima Sakti Tbk (TKGA) turun 9,82% menjadi Rp 2.525, dan PT Indo Straits Tbk (PTIS) yang kehilangan 8,51% ke Rp 860.
Sebaliknya, saham-saham yang paling tinggi lonjakannya hari ini adalah saham PT Steady Safe Tbk (SAFE) yang menanjak 30,59% menjadi Rp 111, Eratex Djaja Tbk (ERTX) naik 24,24% menjadi Rp 410, dan PT Gowa Makassar Tourism Tbk (GMTD) naik 19,83% menjadi Rp 14.500.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News