Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada Kamis (21/4), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,7% ke level 7.276.
Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana mengatakan, IHSG belum mampu untuk menembus level resistance terdekat di 7.300. Ia memperkirakan, posisi IHSG saat ini masih berada pada bagian dari wave [iv] di label hitam, yang berarti IHSG masih rawan untuk melanjutkan koreksinya menguji area support 7.146-7.170.
"Namun, apabila IHSG mampu break dari 7.300, maka kami perkirakan IHSG sedang membentuk wave v dari wave (c) dari wave [iii] di label merah, hal tersebut berarti IHSG berpeluang menguji kembali 7.355," ujarnya dalam riset, Jumat (22/4).
Beberapa saham yang bisa dicermati untuk perdagangan hari ini meliputi:
1. TBIG
Menutup perdagangan kemarin (21/4), TBIG ditutup terkoreksi 0,7% ke level 3,030. Ia memperkirakan, saat ini posisi TBIG sedang berada pada bagian dari wave [b] dari wave Y. Hal tersebut berarti, TBIG masih rawan terkoreksi terlebih dahulu dan dapat dimanfaatkan untuk BoW.
Buy on Weakness: Rp 2.960- Rp 3.020
Target Price: Rp 3 170, Rp 3.300
Stoploss: below Rp 2.900
2. BRPT
BRPT ditutup menguat 2,3% ke level 890 pada perdagangan kemarin (21/4), meskipun diikuti dengan tekanan beli yang besar namun penguatan BRPT masih tertahan oleh MA60-nya. Ia perkirakan, posisi BRPT saat ini sedang berada pada bagian dari wave [c], sehingga BRPT masih berpeluang menguat untuk menguji resistancenya.
Buy on Weakness: Rp 870- Rp 890
Target Price: Rp 925, Rp990
Stoploss: below Rp 860