Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melanjutkan penurunan sejak akhir pekan lalu. Selasa (12/3), IHSG turun 12,66 poin atau 0,20% ke level 6.353,77.
Tujuh sektor menyeret IHSG ke zona merah, Sektor industri dasar mencatat penurunan 1,13%, terbesar dari seluruh indeks sektoral. Sektor perdagangan turun 0,86%. Sektor keuangan tergerus 0,40% dan sektor perkebunan turun 0,28%.
Total volume transaksi bursa mencapai 12,92 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 7,23 triliun. Sebanyak 255 saham turun harga. Kenaikan harga tampak pada 151 saham. Sebanyak 130 saham flat.
Top losers LQ45 hari ini adalah:
- PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP) -7,07%
- PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) -6,19%
- PT Adaro Energy Tbk (ADRO) -3,82%
Top gainers LQ45 terdiri dari:
Investor asing mencatat net sell Rp 674,09 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 216 miliar, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 168,7 miliar, dan PT Siantar Top Tbk (STTP) Rp 161,3 miliar.
Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Barito Pacific Tbk (BRPT) Rp 31 miliar, PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) Rp 26,3 miliar, dan PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) Rp 23,7 miliar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News