Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sukses bertahan di zona hijau hingga akhir perdagangan sesi I hari ini. Senin (12/10) pukul 11.30 WIB, IHSG menguat 37,98 poin atau 0,75% ke 5.091,64.
Delapan sektor menguat dan dua sektor turun hingga akhir perdagangan siang. Sektor keuangan melonjak 1,69%. Sektor tambang menyusul dengan kenaikan 1,07%. Sektor perkebunan melesat 0,80%. Sektor perdagangan dan jasa naik 0,53%. Sektor industri dasar menguat 0,32%. Sektor manufaktur naik 0,18%. Sektor barang konsumsi dan aneka industri menguat masing-masing 0,15% dan 0,02%.
Sektor konstruksi dan properti justru turun 0,36%. Sedangkan sektor infrastruktur melemah tipis 0,09%.
Total volume transaksi bursa mencapai 6,43 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 3,99 triliun. Sebanyak 263 saham menguat. Ada 157 saham yang turun harga dan 151 saham flat.
Baca Juga: IHSG masih menguat meski asing mencatat net sell lagi
Top gainers LQ45 hingga siang ini adalah:
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) 5,15%
- PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) 4,24%
- PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) 3,66%
Sedangkan top losers LQ45 terdiri dari:
- PT Surya Citra Media Tbk (SCMA) -1,59%
- PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) -0,75%
- PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) -0,73%
Baca Juga: IHSG menguat lagi pada Senin (12/10) pagi, kenaikan indeks sudah enam hari beruntun
Investor asing mencatat net sell Rp 125 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 80,6 miliar, PT Unggul Indah Cahaya Tbk (UNIC) Rp 52,4 miliar, dan PT Nippon Indosari Tbk (ROTI) Rp 30,8 miliar.
Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 72,1 miliar, PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) Rp 24,4 miliar, dan PT Gudang Garam Tbk (GGRM) Rp 9,2 miliar.
Baca Juga: Rupiah di kurs tengah BI melemah ke Rp 14.746 per dolar AS pada Senin (12/10)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News