kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

IHSG Melemah 1,32% dalam Sepekan, Berikut Sentimen Penggeraknya


Jumat, 27 Oktober 2023 / 18:56 WIB
IHSG Melemah 1,32% dalam Sepekan, Berikut Sentimen Penggeraknya
ILUSTRASI. IHSG ditutup menguat 44,27 poin ke 6.758,79 pada akhir perdagangan Jumat (27/10), namun melemah 1,32% dalam sepekan. KONTAN/Fransiskus Simbolon


Reporter: Aulia Ivanka Rahmana | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 44,27 poin atau 0,66% ke 6.758,79 pada akhir perdagangan Jumat (27/10). Dalam sepekan IHSG melemah 1,32% periode 23-27 Oktober 2023.

Head Of Research Mega Capital Sekuritas Cheril Tanuwijaya mengatakan, pekan ini pergerakan IHSG disebabkan oleh beberapa faktor dari pasar global dan domestik. 
Pertama, karena pernyataan The Fed memberi sinyal hawkish. Gubernur Federal Reserve Jerome Powell menyatakan dengan kekuatan perekonomian dan pasar tenaga kerja yang terus ketat, maka dapat membenarkan kenaikan suku bunga lebih lanjut. 

Pernyataan ini membawa yield US treasury mencapai level 4,98%.

"Lalu, belum berakhirnya ketegangan antara Israel-Hamas, PMI Composite AS naik ke level 51, penjualan rumah baru di AS juga meningkat sebesar 12,3%, dan ekonomi AS tumbuh 4,9%," kata Cheril kepada Kontan.co.id, Jumat (27/10).

Baca Juga: IHSG Menguat 0,66% ke 6.758 Pada Jumat (27/10), CPIN, INKP, MEDC Top Gainers LQ45

Adapun ekonomi AS pada kuartal ke III-2023 tumbuh 4,9% QoQ, tumbuh lebih tinggi dibandingkan consensus yang meproyeksikan tumbuh 4,3%. Pertumbuhan ini didorong oleh konsumsi tempat tinggal dan utilitas, kesehatan, dan keuangan. 

Selain itu, kinerja ekspor AS pun tumbuh 6,2%, rebound dari penurunan sebesar 9,2% pada kuartal II-2023. 
Sementara sentimen yang datang dari domestik yaitu, Kinerja APBN hingga September 2023 tercatat surplus Rp 67,7 triliun atau setara dengan 0,32% terhadap PDB.

Lalu terakhir, di bulan September 2023, M2 (uang beredar) Indonesia tumbuh 6% year on year (YoY), hal ini dipengaruhi oleh penyaluran kredit yang tumbuh 8.7% YoY. 

Cheril memperkirakan IHSG pada Senin (30/10) di rentang 6.720-6.780. 

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana mengatakan, selama sepekan ini, IHSG dipengaruhi oleh beberapa hal, seperti salah satunya terkait kondisi geopolitik di Timur Tengah.

"Lalu, investor masih mencermati perkembangan ekonomi AS yang telah rilis di kuartal III-2023 yang cenderung membaik, investor juga masih mencermati akan kebijakan The Fed ke depannya yang masih bernada Hawkish untuk menurunkan inflasi ke angka 2%," kata Herditya kepada Kontan.co.id, Jumat (27/10).

Terakhir, terkait pergerakan nilai tukar rupiah yang masih melemah terhadap dolar AS. 

Untuk pekan ke depan, Herditya memperkirakan IHSG masih rawan koreksi dengan support 6.711 dan resistance 6.824.

Baca Juga: IHSG Menguat ke 6.772,8 di Akhir Sesi Pertama, Sektor Infrastruktur Melesat Tajam

Investment Analyst Infovesta Kapital Advisori Fajar Dwi Alfian mengatakan, sentimen penggerak IHSG pekan ini masih datang dari global. Yaitu karena kenaikan yield obligasi AS yang menembus level di atas 5%, akibat dari rilis data ekonomi AS yang masih cukup solid.

"Sepekan ke depan, sentimennya masih akan seputar dari global, seperti rapat FOMC The Fed dan beberapa bank sentral seperti di Jepang yang diperkirakan masih akan bernada hawkish," kata Fajar kepada Kontan.co.id, Jumat (27/10).

Fajar merekomendasikan untuk mencermati saham-saham konsumer primer dan infrastruktur telekomunikasi. Sementara Herditya merekomendasikan saham PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) dengan target harga Rp 4.230-Rp 4.340 per saham.

Lalu, PT Indo Tambangraya Tbk (ITMG) dengan target harga Rp 28.000-Rp 29.350, dan PT Elnusa Tbk (ELSA) dengan target harga Rp 454-Rp 480.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×