Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melaju di awal perdagangan Rabu (19/8). Mengutip RTI, pukul 09.26 WIB, indeks naik 0,25% ke level 5.309,3.
Tercatat 170 saham naik, 149 saham turun, dan 157 saham stagnan. Total volume 2,3 miliar saham dengan nilai transaksi capai Rp 1,64 triliun.
Delapan dari 10 indeks sektoral menopang IHSG. Sektor keuangan paling tinggi kenaikannya 0,66%. Sementara, sektor pertambangan paling dalam penurunannya 0,59%.
Pagi ini, investor asing membukukan aksi beli. Di pasar reguler, net buy asing sekitar Rp 35,637 miliar dan Rp 36,274 miliar.
Analis MNC Sekuritas Edwin Sebayang melihat IHSG berpeluang untuk kembali menguat dalam perdagangan hari ini.
Baca Juga: IHSG diprediksi melanjutkan penguatan, simak pergerakan saham CTRA, SCMA, dan MDKA
Kombinasi membaiknya data Neraca Pembayaran Indonesia serta naiknya EIDO sebesar +0,61% dan terus menguatnya beberapa harga komoditas seperti: Gold +0,83%, Nikel +0,75% & Timah +1% berpeluang menjadi katalis pendorong IHSG
Meski di tengah pencapaian jumlah tertinggi kembali korban yang terjangkiti dan tewas akibat Covid-19. Per Selasa (18/8), ada sekitar penambahan 1,673 orang terjangkit Covid-19 sehingga sejauh ini korban terjangkiti Covid19 mencapai 143,043 orang.
Dengan penambahan korban meninggal sebanyak 70 orang sehingga sejauh ini jumlah korban meninggal sudah mencapai 6.277 orang, menuju 7,000 orang tewas dalam waktu dekat ini (Fatality Rate sebesar 4.39%).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News