Reporter: Sanny Cicilia | Editor: Sanny Cicilia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih bertenaga. Mengutip RTI, indeks hari ini melaju 14,83 poin atau 0,23% dan mencatat rekor baru 6.444,52.
Sebanyak 192 saham menguat, berbanding 156 yang turun. Sedangkan 124 saham lainnya tak bergerak.
Perdagangan hari ini melibatkan jual beli 14,77 miliar saham dengan nilai Rp 10,11 triliun.
Investor asing masih lebih banyak membeli ketimbang menjual. Di pasar keseluruhan, net buy sebesar Rp 112,47 miliar.
Tujuh dari sepuluh sektor menanjak. Grup saham industri dasar menguat 2,2%, diikuti sektor infrastruktur.
Sedangkan tiga sektor yang melemah adalah finansial yang turun 0,38%, barang konsumer 0,29%, dan aneka industri 0,16%.
Saham top gainers LQ45 antara lain PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) yang diperbolehkan mengakuisisi Pertagas, meloncat 25,53% menjadi Rp 2.360 per saham. Selain itu, PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) menanjak 7,29% menjadi Rp 1.400, dan PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) sebesar 5,67% menjadi Rp 2.050 per saham.
Sedangkan saham yang menderita penurunan antara lain PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) yang turun 2,14% menjadi Rp 685 per saham, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) terkoreksi 1,99% menjadi Rp 22.150, dan PT Barito Pacific Tbk (BRPT) yang melemah 1,78% menjadi Rp 2.210 per saham.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News