kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Hingga Agustus 2021, penjualan mobil Astra International (ASII) tumbuh 73,94% yoy


Senin, 13 September 2021 / 21:47 WIB
Hingga Agustus 2021, penjualan mobil Astra International (ASII) tumbuh 73,94% yoy
ILUSTRASI. Logo PT Astra International Tbk ASII di puncak gedung?Menara Astra, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta.


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astra International Tbk (ASII) mencatat pertumbuhan penjualan otomotif pada periode Januari-Agustus 2021. Berdasarkan data yang diterima Kontan.co.id, ASII berhasil menjual mobil 289.509 unit dari periode Januari-Agustus 2021.

Realisasi penjualan tersebut meningkat 73,94% dari periode yang sama tahun sebelumnya sebanyak 166.418 unit. Selain lebih tinggi dari periode yang sama tahun lalu, capaian penjualan tersebut juga melebihi penjualan pada seluruh tahun lalu yang mencapai 270.076 unit.

Sementara untuk penjualan periode Agustus 2021 saja tercatat 46.729 unit atau naik dari penjualan Juli 2021 yang tercatat 32.958 unit.

 

Untuk penjualan mobil LCGC juga meningkat 53,46% menjadi 71.612 unit sampai Agustus 2021 dari 46.662 unit pada periode yang sama tahun lalu. Sedangkan penjualan LCGC sepanjang tahun lalu sebanyak 72.780 unit.

Baca Juga: Konsumsi rumah tangga diyakini membaik, saham-saham ini dapat dicermati

Sebelumnya, Direktur Astra International Gidion Hasan mengatakan, kinerja penjualan mobil Astra terbantu oleh insentif pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM).

Ia menyebutkan, secara nasional penjualan mobil secara ritel di Indonesia selama 2021 sebelum adanya relaksasi PPnBM itu hanya sekitar 50.000 unit per bulan secara rata-rata. Namun, setelah ada relaksasi PPnBM rata-rata menjadi 70.000 unit per bulan.

“Astra juga sangat terbantu dengan insentiff PPnBM ini, kalau sebelumnya penjualan ritel Astra 25.000 unit per bulan dan setelah adanya insentif menjadi 38.000 unit per bulan,” ujarnya dalam paparan publik, Kamis (9/9).

Selanjutnya: Value stock kembali dilirik, saham-saham ini bisa dicermati

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×