Reporter: Barratut Taqiyyah, Bloomberg | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
SINGAPURA. Harga emas bergerak naik pada transaksi perdagangan di London. Pada pukul 09.12 waktu London, harga kontrak emas untuk pengantaran cepat naik 0,3% menjadi US$ 1.594,30 per troy ounce. Sepanjang tahun ini, harga emas sudah naik sebesar 2%.
Sementara itu, harga kontrak emas untuk pengantaran Agustus juga naik 0,2% menjadi US$ 1.594 per troy ounce di Comex, New York.
Kenaikan harga emas masih dipicu oleh spekulasi bahwa Pimpinan the Federal Reserve Ben S Bernanke akan mengeluarkan kebijakan berupa pelonggaran moneter pada hari ini (17/7).
"Banyak pelaku pasar yang berharap bank sentral AS akan menggelontorkan quantitative easing ronde ketiga mengingat momentum pemulihan ekonomi AS melambat. Kendati demikian, minat investor terhadap emas masih rendah meskipun kondisi ekonomi makro penuh dengan ketidakpastian," papar Andrey Kryuchenkov, analis VTB Capital di London.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News