CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.527.000   14.000   0,93%
  • USD/IDR 15.675   65,00   0,41%
  • IDX 7.287   43,33   0,60%
  • KOMPAS100 1.121   3,73   0,33%
  • LQ45 884   -2,86   -0,32%
  • ISSI 222   1,85   0,84%
  • IDX30 455   -2,30   -0,50%
  • IDXHIDIV20 549   -4,66   -0,84%
  • IDX80 128   0,06   0,05%
  • IDXV30 138   -1,30   -0,94%
  • IDXQ30 152   -0,90   -0,59%

Harga ayam broiler kembali turun, saham CPIN dan JPFA merosot


Selasa, 01 Oktober 2019 / 12:19 WIB
Harga ayam broiler kembali turun, saham CPIN dan JPFA merosot
ILUSTRASI. Peternakan ayam dengan sistem kandang closed house


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi harga ayam broiler (livebird) di tingkat peternak pada penjualan Senin (30/9) kembali mengalami penurunan setelah pada hari Sabtu (28/9) dan Minggu (29/9) harga meningkat.

Penurunan ini berdampak pada harga saham PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) dan PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) yang memerah pada sesi pertama perdagangan, Selasa (1/10).

Baca Juga: Sejumlah sumur peternak ayam layer di Sumatra disegel kepolisian

Mengutip survei Perhimpunan Insan Perunggasan Rakyat (Pinsar) Indonesia, Selasa (1/10), misalkan di Jawa Tengah dan Yogyakarta harga broiler berada di rentang Rp 16.000 per kilogram (kg) - Rp 17.000 per kg.

Sementara bila dibandingkan dengan harga pada hari Minggu (29/9), harga broiler berada direntang Rp 16.500 - Rp 17.700 per kg. Dan dibandingkan hari Sabtu (28/9) harga broiler berada di rentang Rp 16.500 - Rp 17.700 per kg.

Penurunan harga ayam ditingkat peternak ini berdampak pada hari saham perusahaan ayam di Bursa Efek Indonesia. 

Mengutip data RTI, pada perdagangan sesi pertama, Selasa (1/10), harga saham CPIN turun 1,87% ke posisi Rp 5.250 per saham. Tercatat 2,05 juta saham CPIN yang diperdagangkan dengan nilai perdagangan Rp 10,75 miliar.

Hal serupa juga terjadi di harga saham JPFA turun 1,90% ke posisi Rp 1.550 per saham. Tercatat sebanyak 3,86 juta saham JPFA yang diperdagangkan dengan nilai perdagangan Rp 5,98 miliar.

Pada perdagangan Senin (30/9), harga saham CPIN ditutup menguat 2,88% ke posisi Rp 5.350 per saham dan harga saham JPFA ditutup menguat Rp 3,95% ke level Rp 1.580 per saham.

Baca Juga: Harga ayam broiler mulai naik, saham CPIN dan JPFA masih merah

Sementara itu, harga broiler di Jawa Timur berada di rentang Rp 16.000 - Rp 16.500 per kg./ Namun kekecualian di wilayah Madura harganya lebih tinggi di rentang Rp 17.800 - Rp 18.000 per kg.

Harga tersebut lebih rendah dibandingkan pada hari Minggu yang harga unggas di Jawa Timur berada di rentang Rp 16.800 - Rp 17.500 per kg. Sementara di Madura Rp 18.300 - Rp 18.500 per kg.

Harga ayam broiler di Jawa Barat pada hari Senin berada di rentang RP 16.000 - Rp 18.500 per kg. Harga tersebut turun dibandingkan harga pada hari Minggu yang berada di rentang Rp 17.000 - Rp 18.500 per kg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×