kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Gerakan bearish rupiah


Jumat, 16 Agustus 2013 / 08:58 WIB
Gerakan bearish rupiah
ILUSTRASI. Masyarakat dengan penghasilan di bawah Rp 4,5 juta per bulan tidak wajib menyampaikan Surat Pemberitahuan (SPT) tahunan. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/aww.


Reporter: Agus Triyono | Editor: Wahyu T.Rahmawati

JAKARTA. Rupiah melemah ke level terendah sejak 2009. Di pasar spot kemarin, pasangan USD/IDR menguat tajam 1,12% menjadi 10.413 dibanding hari sebelumnya. Kurs tengah dollar Amerika Serikat (AS) di Bank Indonesia (BI) menguat 0,20% menjadi 10.318.

Reny Eka Putri, analis pasar uang Bank Mandiri mengatakan, rupiah mendapat tekanan besar dari respon negatif pasar karena BI mempertahankan tingkat suku bunga dan fasilitas simpanan BI. Dollar AS juga menguat akibat spekulasi kalau Federal Reserve akan mempercepat pengurangan stimulus moneter karena membaiknya data ekonomi AS.

Albertus Christian, analis Monex Investindo Futures menambahkan, rupiah tertekan kekhawatiran pasar atas bengkaknya defisit transaksi berjalan dan anjloknya cadangan devisa ke level terendah sejak 2008.

Albertus dan Reny memperkirakan, hari ini rupiah akan tertekan lagi. Tekanan datang dari kekhawatiran pasar terhadap suramnya kondisi ekonomi dalam negeri, buruknya ekonomi China dan proyeksi positif data ekonomi AS. Albertus memperkirakan, rupiah akan melemah di 10. 320 -10.450 hari ini. Reny memprediksi, rupiah melemah di 10.380- 10.470.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×