kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45997,15   3,55   0.36%
  • EMAS1.199.000 0,50%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Gelar RUPSLB, Yelooo Integra (YELO) Tunjuk Presiden Komisaris Baru


Rabu, 05 Januari 2022 / 17:34 WIB
Gelar RUPSLB, Yelooo Integra (YELO) Tunjuk Presiden Komisaris Baru
ILUSTRASI. Jajaran Direksi dan Komisaris PT Yelooo Integra Datanet Tbk (YELO)


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Yelooo Integra Datanet Tbk (YELO) berupaya untuk mempercepat pembangunan digital ecosystem berbasiskan connectivity yang cepat dan terjangkau.

Untuk mendukung aksi ekspansi tersebut, YELO resmi menunjuk Fadzri Sentosa sebagai President Commissioner yang baru pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar hari ini (5/1).

Direktur Utama YELO Wewy Suwanto menyatakan, dengan kehadiran sosok Fadzri Sentosa sebagai Presiden Komisaris diharapkan dapat membawa angin segar di bidang telekomunikasi.

“Sehingga juga dapat memberikan dampak positif bagi pertumbuhan serta membantu rencana ekspansi bisnis YELO agar terlaksana lebih cepat,” ungkap Wewy dalam keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Rabu (5/1).

Baca Juga: Yelooo Integra (YELO) bukukan penjualan Rp13,1 miliar di kuartal III 2021

 

Dia menambahkan, dengan melihat kondisi saat ini, dimana pemerintah gencar memenuhi kebutuhan infrastruktur internet di beberapa wilayah Indonesia terutama di kota tier-2 dan tier-3 yang sudah mulai terjangkau akan koneksi internet.

Hal itu menurutnya lantaran kebutuhan akan koneksi internet semakin meningkat bahkan hingga ke wilayah-wilayah terpencil.  Sehingga dengan adanya peluang tersebut, YELO juga telah menggandeng kerja sama dengan PT Kioson Komersial Indonesia Tbk (KIOS) untuk membangun infrastruktur digital menuju dunia teknologi Metaverse.

“Memasuki tahun 2022, YELO bersiap untuk menjajal bisnis conectivity berbasiskan fiber optik dengan harga yang terjangkau,” tambahnya.

Adapun Yelooo Integra Datanet juga akan menyediakan solusi conectivity dengan harga terjangkau baik di luar maupun di dalam negeri. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk persiapan YELO untuk masuk ke Dunia Metaverse yang akan datang dalam waktu dekat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×