kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Garibaldi Thohir Resmi Menggenggam 34,64% Saham Trimegah (TRIM)?


Rabu, 02 Maret 2022 / 14:15 WIB
 Garibaldi Thohir Resmi Menggenggam 34,64% Saham Trimegah (TRIM)?
ILUSTRASI. Crossing saham terjadi di harga Rp 191 per saham yang melibatkan 2,46 miliar saham Trimegah (TRIM).


Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk (TRIM) resmi berganti pemegang saham pengendali. Terjadi crossing saham TRIM pada Rabu (2/3) pagi tadi. Pihak pembeli adalah investor domestik dan penjual investor asing.

Crossing saham terjadi di harga Rp 191 per saham yang melibatkan 2,46 miliar saham TRIM. Dengan harga tersebut, nilai crossing saham mencapai Rp 470,37 miliar.

Jumlah saham ini mewakili 34,64% dari jumlah total saham TRIM. Persentase ini merupakan jumlah saham yang dibeli oleh Garibaldi Thohir. Konglomerat pemilik Adaro ini menyebutkan rencana pengambilalihan dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, 15 Februari 2022 lalu.

Baca Juga: Akuisisi Perusahaan Sekuritas Berlanjut di 2022, Imbas Lonjakan Investor & Transaksi

"Merujuk pada laporan informasi atau fakta material tanggal 4 Oktober 2021 perihal negosiasi sehubungan dengan rencana pengambilalihan perusahaan, dengan ini diumumkan bahwa Garibaldi Thohir bermaksud untuk mengambil alih sekitar 34,64% saham Trimegah," ungkap Direktur Utama Trimegah Stephanus Turangan dalam keterbukaan informasi bulan lalu.

Pada akhir Januari 2022, pemegang saham terbesar TRIM adalah Advance Wealth Finance Ltd yang memiliki 49,23% saham TRIM. Advance Wealth juga merupakan pengendali TRIM. Sementara saham publik Trimegah mencapai 2,95 miliar saham atau setara 41,49%.

Baca Juga: Tak Jadi 3,5 Miliar, Boy Thohir Akan Akuisisi Saham Trimegah (TRIM) Lebih Sedikit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×