kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.975.000   59.000   3,08%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

eTrading: Aksi profit taking masih akan terus berlanjut


Kamis, 12 Januari 2012 / 08:51 WIB
eTrading: Aksi profit taking masih akan terus berlanjut
ILUSTRASI. DCI Indonesia (DCII) menarik lantaran prospek usaha data juga akan meningkat.


Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Pada perdagangan Rabu (11/1), indeks Dow Jones ditutup turun tipis 13,02 poin (-0,10%) ke level 12.449. Penurunan tersebut dipicu aksi wait and see investor menunggu lelang obligasi dalam dua hari ke depan yang dapat menentukan arah krisis utang Zona Euro.

Sementara, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Rabu (11/1) ditutup turun 29,20 point (-0,74%) ke level 3.909,64. Investor asing tercatat melakukan net buy di pasar regular sebesar Rp 279,55 miliar dengan saham yang paling banyak dibeli antara lain BMRI, BBRI, BUMI, SMGR dan PTBA.

Secara teknikal, pada perdagangan Rabu (11/1) IHSG terkoreksi namun berhasil tutup di atas Support terdekatnya di level 3.907. Sementara dari pergerakan indikator, perlu diwaspadai IHSG yang masih berada di fase overbought terlihat dari candlestick yang berada di area upper Bollinger Band sementara Stochastic masih berada di area overbought.

"Pada perdagangan Kamis (12/1), diperkirakan IHSG akan bergerak pada range 3.868-3.941 dengan kecenderungan melanjutkan aksi profit taking," jelas Kepala Riset eTrading Securities Betrand Reynaldi. Sementara itu, saham-saham yang dapat diperhatikan adalah MAPI, BMRI, dan SMGR.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×