kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.016.000   36.000   1,82%
  • USD/IDR 16.860   -50,00   -0,30%
  • IDX 6.538   92,30   1,43%
  • KOMPAS100 939   12,04   1,30%
  • LQ45 730   8,52   1,18%
  • ISSI 209   2,52   1,22%
  • IDX30 378   3,03   0,81%
  • IDXHIDIV20 458   4,62   1,02%
  • IDX80 106   1,33   1,26%
  • IDXV30 113   1,41   1,27%
  • IDXQ30 124   0,78   0,63%

Dukung Kesehatan Perempuan, DGNS Gandeng Iwapi Jakarta Timur Resmikan Klinik Utama


Selasa, 22 April 2025 / 21:54 WIB
Dukung Kesehatan Perempuan, DGNS Gandeng Iwapi Jakarta Timur Resmikan Klinik Utama
ILUSTRASI. PT Diagnos Laboratorium Utama, Tbk secara resmi meluncurkan Klinik Utama Diagnos Healthcare untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam mewujudkan Indonesia yang lebih sehat, terutama untuk kalangan perempuan. Sumber : PT Diagnos Laboratorium Utama, Tbk


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  PT Diagnos Laboratorium Utama Tbk (DGNS) meluncurkan Klinik Utama Diagnos Healthcare. Tujuannya, memenuhi kebutuhan masyarakat dalam  mewujudkan Indonesia yang lebih sehat, terutama untuk kalangan perempuan.  

Mesha Rizal Sini, Direktur Utama DGNS menyebutkan, klinik tersebut fokus pada layanan medical check up (MCU) yang didukung smart report  kecerdasan buatan (AI) untuk memberikan informasi personal health risk score dalam periode 10 tahun ke depan. 

Pada layanan MCU Plus, selain memberikan manfaat pada personal juga kepada perusahaan sebagai upaya menjaga kesehatan dan produktivitas karyawan. "Dengan smart report akan memberikan kemudahan dalam tindak lanjut maintenance kesehatan karyawan melalui program corporate managed care," kata Mesha, dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Selasa (22/4). . 

Baca Juga: Diagnos Laboratorium Utama (DGNS) Mampu Membalik Rugi Jadi Laba pada 2024

Untuk menjaga kesehatan perempuan, Fergus Richard, Managing Director Diagnos mengatakan, Diagnos fokus pengembangan produk Cervigene yaitu pemeriksaan virus HPV.  Menggunakan teknologi molekular berbasis sampel urin, Cervigene memberikan alternatif yang lebih nyaman dibandingkan metode tradisional swab pap smear. 

"Dengan harga terjangkau, yaitu sekitar 50% dari pemeriksaan metode konvensional di pasaran, Cervigene diharapkan dapat menjadi solusi deteksi dini virus HPV yang lebih nyaman dan efisien bagi jutaan wanita di Indonesia," terangnya. 

Dalam meluncuran Klinik Utama Diagnos Healthcare, Diagnos menggandeng Dewan Pengurus Cabang (DPC) Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Jakarta Timur. 

Selanjutnya: Asing Berbalik Net Buy, Intip Saham-Saham yang Banyak Diborong, Selasa (22/4)

Menarik Dibaca: Mustika Ratu dan BPOM Edukasi Kosmetik Aman Melalui Finalis Puteri Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×