Reporter: Dupla Kartini | Editor: Dupla Kartini
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akhirnya mendarat di zona hijau, setelah bergerak liar sepanjang perdagangan hari ini. Namun, indeks belum mampu kembali ke level psiskologis di 4.000. Indeks hanya ditutup naik tipis 3,29 poin atau setara 0,08% ke posisi 3.984,873.
Otot IHSG tersokong, lantaran aksi jual terbatas hanya melanda saham-saham di empat sektor. Sedangkan, deretan saham di enam sektor lainnya, terutama sektor perkebunan berhasil rebound.
Hingga sesi sore berakhir, tercatat 127 saham naik, berbanding 107 saham yang tergerus. Sedangkan 106 saham lainnya stagnan.
Saham Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) yang maju 5,685 ke level Rp 465, berhasil menjadi pengisi deretan top gainers. Diikuti, saham Astra Agro Lestari Tbk (AALI) yang maju 4,63% ke Rp 850. Juga, Garuda Indonesia Tbk (ASII) yang reli 4,23% ke level Rp 740 per saham.
Sedangkan, saham-saham yang terseret ke posisi top losers, yaitu Pelat Timah Nusantara Tbk (NIKL) yang turun 3,77% ke Rp 255. Disusul, saham Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) yang jatuh 3,23% ke level Rp 7.500.
Sebagai catatn, transaksi sepanjang hari ini hanya melibatkan 3,277 miliar saham, dengan nilai perdagangan Rp 3,726 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News