kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Covid-19 meluas, Garudafood (GOOD) ubah sistem pemesanan dan gelar promosi Ramadan


Selasa, 21 April 2020 / 20:05 WIB
Covid-19 meluas, Garudafood (GOOD) ubah sistem pemesanan dan gelar promosi Ramadan
ILUSTRASI. Komisaris PT Garudafood Putra Putri jaya Tbk (Garudafood) Atiff Ibrahim Gill, Direktur Garudafood paulus Tedjosutikno


Reporter: Nur Qolbi | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen makanan dan minuman PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (GOOD) telah menyiapkan cara untuk memaksimalkan penjualan pada momen Ramadan dan Lebaran di tengah pandemi virus corona. Garudafood menggandeng e-commerce, seperti Tokopedia, Shopee, Blibli.com, Bukalapak.com dan Lazada untuk kampanye program promosi Ramadan.

Head of Corporate Communications & Relations Department Garudafood Dian Astriana mengatakan, perusahaannya tetap beroperasi dan berproduksi dengan memperhatikan keselamatan dan memberikan peralatan pelindung diri bagi karyawan. Ini dilakukan untuk  mengurangi penyebaran virus corona.

Baca Juga: Garudafood (GOOD) akan buyback hingga 15 juta saham

"Garudafood sebagai salah satu perusahaan makanan dan minuman mendukung upaya pemerintah untuk menjamin ketersediaan pangan olahan dalam kemasan demi memenuhi kebutuhan konsumsi masyarakat Indonesia saat pandemi corona ini berlangsung" ungkap dia saat dihubungi Kontan.co.id, Selasa (21/4).

Untuk penjualan dan distribusi, Garudafood juga merombak mekanisme operasional berupa perubahan sistem pemesanan produk. Garudafood menggunakan teknologi serta pengalihan proses pembayaran menggunakan metode pembayaran online melalui transfer antar-bank.

"Kami juga membatasi frekuensi interaksi langsung, seperti kunjungan pasar dan kunjungan sales rutin lalu menggantinya dengan pemanfaatan teknologi virtual yang telah disediakan perusahaan untuk beberapa area," ucap Dian.

Baca Juga: Lagi, pengusaha memberikan bantuan ke pemerintah perangi COVID-19

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×