kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Cikarang Listrindo (POWR) belum tentukan waktu penerbitan surat utang, ini alasannya


Selasa, 23 November 2021 / 17:27 WIB
Cikarang Listrindo (POWR) belum tentukan waktu penerbitan surat utang, ini alasannya
Pembangkit listrik PLTGU Jababeka milik PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) di kawasan industri Cikarang, Kabupaten Bekasi.


Reporter: Dimas Andi | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) berencana menerbitkan surat utang atau Senior Notes dengan nilai emisi maksimal US$ 600 juta dengan kupon maksimal 5,75%.

Rencana penerbitan Senior Notes tersebut telah mendapat restu dari para pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) POWR yang digelar 15 Oktober 2021 lalu.

Tujuan penerbitan Senior Notes tersebut untuk pelunasan (refinancing) sebagian atau seluruh Senior Notes terdahulu.

Baca Juga: Cikarang Listrindo (POWR) kembangkan pilot project di bidang kendaraan listrik

Dalam catatan Kontan.co.id, Senior Notes lama POWR memiliki nilai sebesar US$ 550 juta dengan kupon sebesar 4,95%. Adapun Senior Notes lama tersebut memiliki tenor 10 tahun atau lebih rendah dibandingkan instrumen baru yang akan diterbitkan POWR mencapai 15 tahun.

Christanto Pranata, Direktur Keuangan dan Sekretaris Perusahaan POWR optimistis transaksi penerbitan Senior Notes ini akan membawa dampak yang positif terhadap kelangsungan kinerja keuangan POWR di masa mendatang.

“Kami targetkan penerbitan Senior Notes tersebut bisa menimbulkan efisiensi dari sisi kondisi keuangan perusahaan,” ujar dia dalam paparan publik virtual, Selasa (23/11).

Manajemen POWR sendiri belum menentukan secara pasti waktu penerbitan Senior Notes terbaru ini. Sebab, POWR masih perlu memonitor perkembangan pasar obligasi global, terutama pergerakan suku bunga Amerika Serikat (AS) dan beberapa sentimen pasar lainnya.

Baca Juga: Cikarang Listrindo (POWR) menyuplai aliran listrik ke perusahaan data center

“Kami terus monitor agar transaksi ini bisa mencapai hal yang positif,” tukas Christanto.

Sekadar catatan, per kuartal III-2021, penjualan bersih POWR naik 12,25% (yoy) menjadi US$ 383,65 juta. Adapun laba bersih periode berjalan POWR tumbuh 35,95% (yoy) menjadi US$ 66,13 juta per kuartal III-2021.

Selanjutnya: Bukit Asam (PTBA) ingin 50% pendapatan di 2026 berasal dari bisnis energi

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×