kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Champ Resto Indonesia (ENAK) Resmi Melantai di BEI


Selasa, 08 Februari 2022 / 10:04 WIB
Champ Resto Indonesia (ENAK) Resmi Melantai di BEI
ILUSTRASI. Paparan Publik Champ Resto. KONTAN/Baihaki


Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Champ Resto Indonesia Tbk resmi menjadi perusahaan tercatat ke-6 di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2022. Pemilik outlet Gokana, Raa Cha, Monsieur Spoon, BMK, Platinum, dan Chopstix ini mulai diperdagangkan dengan kode saham ENAK, Selasa (8/2).

PT Champ Resto Indonesia Tbk melepas sebanyak 433.333.400 saham atau setara dengan 20,00% dari jumlah modal ditempatkan dan disetor penuh dengan rincian 166.666.800 saham baru dan 266.666.600 saham divestasi milik Barokah Melayu Foods Pte. Ltd, yang seluruhnya ditawarkan dengan harga penawaran sebesar Rp 850 per sahamnya.

Sehingga total dana hasil IPO yang diperoleh ENAK adalah sebesar Rp 368,3 miliar. Terdiri dari Rp 141,7 miliar dari hasil Penawaran Umum Saham Baru dan sebesar Rp 226,6 miliar dari Penawaran Umum Saham Divestasi. 

ENAK akan menerima dana hasil dari Penawaran Umum Saham Baru setelah dikurangi seluruh biaya-biaya emisi saham baru, yang akan dipergunakan untuk pembayaran sebagian utang Perseroan kepada PT Bank CIMB Niaga Tbk dan pemegang saham Perseroan sekitar 56%.

Baca Juga: Champ Resto Indonesia Mematok Harga IPO Rp 850 per Saham

Selanjutnya dana tersebut juga akan digunakan untuk belanja modal berupa renovasi (fit out) baik untuk outlet baru maupun outlet eksisting dan juga untuk belanja modal dalam rangka meningkatkan dapur utama Champ Resto Indonesia dan sarana penunjang lainnya sekitar 19%.

"Sisanya akan digunakan untuk modal kerja untuk mendukung kegiatan usaha Perseroan," ujar manajemen ENAK melalui keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Selasa (8/2).

Selama masa penawaran umum yang berlangsung pada 2 – 4 Februari 2022, saham ENAK diminati oleh masyarakat dengan adanya kelebihan permintaan (oversubscribed) sekitar 4.29 kali dari porsi penjatahan terpusat (pooling) yang ditawarkan kepada masyarakat.

Sebagai informasi, PT Champ Resto Indonesia Tbk (ENAK) merupakan platform food & beverage yang berfokus pada segmen casual dining yang tumbuh pesat di Indonesia. Manajemen ENAK menyebut memiliki formula bisnis yang mengutamakan konsep value for money yaitu makanan berkualitas dengan harga terjangkau (affordable), platform yang highly scalable dan efisien untuk ekspansi dengan cepat dan mudah.

"Dengan menyandang status sebagai perusahaan terbuka, Perseroan diharapkan akan selalu menerapkan prinsip good corporate governance dalam setiap langkah yang diambil," ungkap manajemen ENAK.

Baca Juga: Berencana IPO, Pengelola Restoran Gokana Teppan (ENAK) Akan Buka 40 Gerai

ENAK juga dapat memanfaatkan kesempatan untuk berkembang menjadi lebih besar dengan dukungan masyarakat sebagai salah satu pemegang saham. Meskipun kondisi perekonomian nasional yang belum pulih total sebagai akibat pandemi Covid-19, manajemen ENAK optimistis bisnis food & beverage tetap akan tumbuh dan menjadi primadona di masa mendatang.

Merujuk data RTI Business, harga saham ENAK sempat dibuka menguat dari posisi awal Rp 850 ke Rp 895. Namun hingga pukul 09.50 WIB, saham ENAK merosot 55 poin atau 6,47% ke level Rp 795.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×