Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan bermula dari posisi 7.642,13 pada perdagangan Rabu (2/10).
Level ini didapat usai IHSG melaju dengan kenaikan 114,20 poin atau menanjak 1,52% pada perdagangan kemarin (1/10).
Research Analyst Stocknow.id Emil Fajrizki mencermati secara teknikal, IHSG rebound dari MA50 sebagai support dynamic dan candlestick membentuk sebuah bullish marubozu.
Hal ini mengindikasikan strong buyer pada pasar saham Indonesia, khususnya saham-saham big caps.
Baca Juga: Masih Berpeluang Melemah, Simak Sentimen Negatif Pergerakan Rupiah Hari Ini (2/10)
Emil memproyeksikan IHSG akan bergerak menguat terbatas pada perdagangan hari ini dengan menguji level resistance 7.740 dengan support di area 7.491.
Penguatan IHSG berpotensi terdorong oleh aliran dana dari investor asing (capital inflow) yang kembali mengalir.
Setelah sebelumnya kucuran stimulus ekonomi China berdampak negatif terhadap foreign flow ke pasar Indonesia.
Pada perdangan kemarin, investor asing mencatatkan aksi beli bersih (net buy) sebesar Rp 347,51 miliar di pasar reguler, atau mengakumulasi Rp 509,41 miliar di seluruh pasar.
Baca Juga: IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Berikut Rekomendasi Saham Rabu (2/10)
"Karena adanya golden week China, foreign kembali mencatatkan net buy pada perdagangan kemarin dan berpotensi akan berlanjut sepanjang pekan ini," ujar Emil dalam riset yang disiarkan Rabu (2/10).
Berikut rekomendasi saham pilihan yang menarik dicermati hari ini:
1. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI)
Strategi swingh trade, buy pada area harga Rp 5.075
Target harga 1: Rp 5.250
Target harga 2: Rp 5.400
Stoploss: Rp 4.890.
Baca Juga: Cek Rekomendasi Buy Saham ADRO, HEAL, DSNG dan SSMS untuk Hari Ini (2/10)
2. PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA)
Strategi swingh trade, buy pada area harga Rp 2.690
Target harga 1: Rp 2.770
Target harga 2: Rp 2.900
Stoploss: Rp 2.590.
3. PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF)
Strategi swingh trade, buy pada area harga Rp 7.175
Target harga 1: Rp 7.425
Target harga 2: Rp 7.550
Stoploss: Rp 6.925.
Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham BULL, GOTO, PANI dan SMGR untuk Perdagangan Rabu (2/10)
4. PT J Resources Asia Pasifik Tbk (PSAB)
Strategi swingh trade, buy pada area harga Rp 280
Target harga 1: Rp 290
Target harga 2: Rp 300
Stoploss: Rp 270.
Selanjutnya: Manipulasi Data Inflasi Dinilai Berdampak Buruk pada Daya Beli Masyarakat
Menarik Dibaca: Invelli Menggarap Pasar Koperasi yang Ingin Go Digital
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News