Reporter: Yuliana Hema | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi lanjut menguat pada Rabu (24/5). Adapun IHSG ditutup menguat 0,10% atau naik 7,03 poin ke level 6.736,68 pada Selasa (23/5).
Tim Retail Research CGS-CIMB Sekuritas Indonesia memproyeksikan IHSG akan bergerak sideways cenderung menguat dengan resistance 6.750 atau 6.770 dan support 6.723 atau 6.700.
Berikut rekomendasi saham untuk trading dari CGS-CIMB Sekuritas Indonesia untuk Rabu (24/5):
1. PT Bumi Resources Tbk (BUMI)
Rekomendasi: Speculative buy dengan support di Rp 114, cut loss jika break di bawah Rp 108. Jika tidak break di bawah Rp 114, potensi naik ke Rp 120-Rp 127 short term.
Baca Juga: IHSG Melemah Pada Perdagangan Rabu (24/5) Pagi, MEDC, PGAS, TOWR Top Gainers LQ45
2. PT Ace Hardware Tbk (ACES)
Rekomendasi: Speculative buy dengan support di Rp 590, cut loss jika break di bawah Rp 560. Jika tidak break di bawah Rp 590, potensi naik ke Rp 640-Rp 670 short term.
3. PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC)
Rekomendasi: Speculative buy dengan support di Rp 840, cut loss jika break di bawah Rp 790. Jika tidak break di bawah Rp 840, potensi naik ke Rp 870-Rp 910 short term.
4. PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT)
Rekomendasi: Speculative buy dengan support di Rp 2.830, cut loss jika break di bawah Rp 2.790. Jika tidak break di bawah Rp 2.830, potensi naik ke Rp 2.900-Rp 2.950 short term.
Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham ASSA, BBCA, ELSA, INDF untuk Trading Hari Ini (24/5)
5. PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG)
Rekomendasi: Speculative buy dengan support di Rp 1.930, cut loss jika break di bawah Rp 1.900. Jika tidak break di bawah Rp 1.930, potensi naik ke Rp 1.980-Rp 2.000 short term.
6. PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA)
Rekomendasi: Speculative buy dengan support di Rp 515, cut loss jika break di bawah Rp 505. Jika tidak break di bawah Rp 515, potensi naik ke Rp 550-Rp 585 short term.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News