Reporter: Yuliana Hema | Editor: Handoyo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank BTPN Syariah Tbk (BTPS) akan membagikan dividen sebesar Rp 265,77 miliar dari laba bersih tahun buku 2024. Ini setara dengan Rp 34,5 per saham.
Corporate Secretary & General Counsel Head Bank BTPN Syariah Yunita C. Haerani menjelaskan rencana pembagian dividen sesuai dengan hasil RUPS Tahunan pada 17 April 2025.
"Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai pada tanggal 30 April 2025 pukul 16:00 WIB," tulisnya dalam keterbukaan informasi dilansir, Minggu (27/4).
Baca Juga: Bangkit Pasca Pandemi, BTPN Syariah (BTPS) Siap Luncurkan Bisnis Baru
Haerani menjelaskan dasar pembagian dividen ini merujuk pada data keuangan per 31 Desember 2024. Laba bersih yang dapat diatribusikan kepada entitas induk sebesar Rp 1,06 triliun.
BTPS memiliki saldo laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaannya sebesar Rp 6,41 triliun. Di periode yang sama, total ekuitas BTPS mencapai Rp 9,31 triliun.
Jika menggunakan harga penutupan pada Jumat (25/4) di Rp 1.140 per saham, maka dividend yield BTPSmencapai 3,02%.
Berikut jadwal lengkap pembayaran dividen tunai BTPS:
- Cum Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi: 28 April 2025
- Ex Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi: 29 April 2025
- Cum Dividen di Pasar Tunai: 30 April 2025
- Ex Dividen di Pasar Tunai: 2 Mei 2025
- Recording Date: 30 April 2025
- Tanggal Pembayaran Dividen: 16 Mei 2025
Selanjutnya: Tugu Insurance Masih Wait and See Masuk Lini Asuransi Parametrik
Menarik Dibaca: Bank Mandiri Realisasikan KUR Rp 12,8 Triliun, Mayoritas ke Sektor Produktif
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News