kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Asing Catat Net Buy di Awal Oktober 2022, Ini Saham-saham yang Banyak Dikoleksi


Senin, 03 Oktober 2022 / 23:01 WIB
Asing Catat Net Buy di Awal Oktober 2022, Ini Saham-saham yang Banyak Dikoleksi
Asing Catat Net Buy di Awal Oktober 2022, Ini Saham-saham yang Banyak Dikoleksi


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah pada perdagangan awal pekan bulan Oktober 2022. Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI Business IHSG turun 31,08 poin atau 0,44% ke level 7.009.718 pada penutupan perdagangan Senin (3/10).

Sepanjang perdagangan IHSG bergerak di zona merah dengan total volume perdagangan 20,37 miliar dan total nilai transaksi perdagangan Rp 10,77 triliun. 

Ada 281 saham yang turun, 252 saham yang naik dan 171 saham yang stagnan pada Senin.

Namun di tengah penurunan IHSG investor asing mencatat net buy atau beli bersih sebesar Rp 34,54 miliar di seluruh pasar di awal Oktober 2022.

Baca Juga: IHSG Melemah ke 6.949 Pada Senin (3/10), Net Buy Asing Rp 34 Miliar

Investor asing mencatat net buy terbesar pada saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 125,72 miliar. Saham BBRI ditutup menguat tipis 0,89% ke Rp 4.530 per saham. Total volume perdagangan saham BBRI mencapai 161,69 juta dengan nilai transaksi Rp 731,3 miliar.

 

Saham PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) juga banyak dikoleksi asing sebesar Rp 46,06 miliar. Saham AMRT ditutup terkoreksi 0,42% ke Rp 2.380 per saham. Total volume perdagangan saham AMRT mencapai 48,49 juta dengan nilai transaksi Rp 111,3 miliar.

Asing juga banyak memburu saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp 38,69 miliar. Saham BBNI ditutup terkoreksi 0,84% ke Rp 8.900 per saham. Total volume perdagangan sah am BBNI mencapai 14,63 juta dengan nilai transaksi Rp 130,14 miliar.

Baca Juga: IHSG Turun 0,15% ke 6.949 Hingga Tutup Pasar Senin (3/10)

Berikut 10 saham net buy terbesar asing pada Senin:

1. BBRI Rp 125,72 miliar
2. AMRT Rp 46,06 miliar
3. BBNI Rp 38,69 miliar
4. INDY Rp 32,48 miliar
5. UNVR Rp 18,88 miliar
6. BRIS Rp 11,47 miliar
7. ASII Rp 9,22 miliar
8. INDF Rp 7,58 miliar
9. AKRA Rp 6,97 miliar
10. ISAT Rp 5,68 miliar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×