kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Antam rogoh Rp 75 miliar buat beli elektroda


Selasa, 30 Juli 2013 / 14:33 WIB
Antam rogoh Rp 75 miliar buat beli elektroda
ILUSTRASI. Bumi Resources Minerals (BRMS) mengangkat Agoes Projosasmito menjadi Direktur Utama BRMS dalam RUPSLB, Jumat (4/3).


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. PT Aneka Tambang (persero) Tbk (ANTM) teken kontrak proyek pengerjaan Engineering, Procurement and Construction (EPC) penyediaan electrode equipment untuk Electric smelting Furnace No 4 (ESF-4) dengan SMS Siemag Jerman hari ini, Selasa (30/7), .

Kontrak merupakan bagian dari proyek perluasan pabrik feronikel pomalaa. Kontrak penyediaan elektroda ESF-4 ini bernilai EUR 5,45 juta atau senilai Rp 75 miliar dengan estimasi konstruksi 18 bulan.

Tato Miraza, Direktur Utama ANTM bilang, penyediaan electrode equipment oleh SMS Siemag dilakukan untuk menggunakan teknologi modern yang lebih aman dan praktis dalam pengoperasian.

”Fasilitas ESF-4 memiliki kapasitas terpasang sebesar 38MW dengan kapasitas produksi feronikel sebesar 9.450 TNi per tahun. Konstruksi  ESF-4 diperkirakan memakan waktu maksimal 22 bulan," ujar Tato dalam siaran persnya, Selasa (30/7).

Dengan pembangunan ESF-4 dan Ore Preparation Line-4, keduanya merupakan bagian dari proyek perluasan pabrik feronikel pomalaa. Tato berharap, produksi feronikel bisa naik menjadi  25.000-27.000 TNi per tahun dari sebelumnya 18.000-20.000 TNi per tahun. Dengan asumsi kadar umpan bijih nikel sebesar 1,9%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×