Reporter: Yuliana Hema | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Induk Grup Astra, PT Astra International Tbk (ASII) dan beberapa anak usahanya mencatat kenaikan nilai dividen yield. Yang teranyar, ASII sepakat membagikan dividen final Rp 194 per saham pada 20 Mei 2022.
Adapun jumlah dividen tunai yang untuk buku tahun 2021 yang disepakati pemegang saham ASII sebesar Rp 9,67 triliun dari laba bersih konsolidasi perseroan atau sebesar Rp 239 tiap saham.
Namun sebagian pembayaran dividen saham tersebut sudah dibayarkan melalui dividen interim sebesar Rp 1,8 triliun yang dibagikan pada 29 Oktober 2021 lalu. Dengan begitu, ASII akan membagikan seluruh sisanya sebesar Rp 7,85 triliun atau sebesar Rp 194 per saham.
Pada perdagangan Rabu (20/4), ASII ditutup diam di tempat di level Rp 6.900 per saham. Dengan menggunakan harga terakhir, estimasi yield yang dihasilkan dividen ASII sebesar 2,81%.
Baca Juga: Astra International (ASII) Bakal Menebar Dividen Rp 7,85 Triliun pada Bulan Depan
Berdasarkan catatan Kontan, dividen yield final ASII hanya 1,60%. Artinya, yield dividen final untuk tahun buku 2021 lebih tinggi dibandingkan dividen yield tahun lalu.
Dari sisi dividend payout ratio (DPO), Analis Samuel Sekuritas Pebe Peresia menilai DPO ASII pada tahun ini lebih besar dibanding dengan historis, yakni sebesar 47,9%.
"Kita melihatnya DPO ASII di tahun ini lebih besar dibanding dengan historis, 47,9%. Sedangkan tahun-tahun sebelumnya hanya 40%," kata Pebe saat dihubungi Kontan.co.id, Rabu (20/4).
Anak usaha Grup Astra lainnya, PT Astra Otoparts Tbk (AUTO) akan membagikan dividen final Rp 40 per saham. AUTO akan membagikan dividen final Rp 192,79 miliar pada 12 Mei 2022.
Pada Rabu (20/4), saham AUTO ditutup melemah 1,71% menuju Rp 1.150. Dengan harga tersebut, estimasi yield yang dihasilkan dividen AUTO sebesar 3,47%. Sedangkan dividen final AUTO pada tahun lalu sebesar 1,33%.
PT Astra Graphia Tbk (ASGR) juga tercatat akan membagikan dividen final sebesar Rp 19 per saham yang akan dibayarkan selambat-lambatnya pada 13 Mei 2022 kepada pemegang saham.
Baca Juga: UNTR, AUTO, ASGR, dan AALI Akan Bagikan Dividen, Catat Jadwalnya
Jika mengacu pada harga penutupan perdagangan hari ini, Rabu (10/4), saham ASGR parkir di zona merah pada level Rp 1.010. Nilai estimasi yield dividen final untuk saham ASGR sebesar 1,88%. Nilai tersebut naik dibandingkan tahun sebelumnya sebesar 1,14%.
Kemudian, ada PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) akan membagikan final sebesar Rp 359 per saham dan dibayarkan pada 13 Mei 2022 kepada pemegang saham.
Nilai dividen final AALI pada tahun sebelumnya mencapai 1,55%. Sedangkan estimasi yield dividen AALI pada tahun ini sebesar 2,88% dengan menggunakan harga pada penutupan hari ini di level Rp 12.425.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News