kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

AAEI: IHSG tahun depan bisa menyentuh 6.300


Kamis, 27 November 2014 / 13:48 WIB
AAEI: IHSG tahun depan bisa menyentuh 6.300
ILUSTRASI. Katalog Harga Promo Superindo Hari Rabu, Diskon Asyik 14 Juni 2023!


Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Asosiasi Analis Efek Indonesia (AAEI) punya target tinggi untuk pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Kondisi fundamental yang akan jauh lebih baik menjadi dasar penguatan indeks.

"Tahun depan, indeks masih memiliki kemampuan untuk menembus level 6.300," tandas Ketua Umum AAEI Haryajid Ramelan, (27/11).

Sinyal meningginya indeks sudah terlihat dalam waktu belakangan ini. Pertama, keputusan untuk mengeksekusi kenaikan harga BBM Subsidi direspon positif oleh pasar. Sesaat kemudian, Bank Indonesia (BI) juga menaikan suku bunga acuannya menjadi 7,75%.

Meski kenaikan suku bunga acuan bisa menghambat laju pertumbuhan ekonomi, tapi pelaku pasar, khususnya pasar uang juga merespon positif kebijakan ini. Posisi rupiah cenderung menguat pasca pengumuman tersebut.

Nah, dengan melihat respon yang seperti itu, maka kedua kebijakan yang menyentuh sisi fiskal dan moneter tersebut tentunya diyakini dapat memperbaiki indikator fundamental makro ekonomi Indonesia secara lebih menyeluruh.

Namun, kebijakan tersebut tetap memberikan tekanan, tapi sifatnya untuk jangka pendek, hanya sekitar tiga atau empat bulan. Sehingga, hingga akhir tahun nanti fluktuasi indeks terus terjadi dengan rentang pergerakan 5.050-5.100," pungkas Haryajid.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×