kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Modal masih cukup, Media Nusantara (MNCN) belum akan gelar rights issue


Selasa, 19 Maret 2019 / 19:58 WIB
Modal masih cukup, Media Nusantara (MNCN) belum akan gelar rights issue


Reporter: Krisantus de Rosari Binsasi | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) tak berencana untuk mengikuti jejak anak usaha MNC Group lainnya untuk mencari tambahan modal.

Direktur Utama PT Media Nusantara Citra Tbk David Fernando Audy mengatakan pihaknya belum ada rencana untuk menggelar aksi korporasi seperti rights issue dalam waktu dekat. "Kami tidak ada rencana rights issue di 2019 ini karena modal kerja MNCN masih lebih dari cukup," terangnya kepada kontan.co.id, Selasa (19/3).

Ia meyakini MNCN, anggota indeks Kompas100 ini, bakal membukukan peningkatan kinerja di tahun ini karena didukung nilai tukar yang stabil, inflasi rendah, dan daya beli masyarakat yang meningkat. "Karena itu kami berkeyakinan belanja iklan tahun 2019 akan tumbuh lebih baik dari sebelumnya," kata David.

Untuk menggenjot pendapatan iklan, MNCN menyiapkan belanja modal (capex) senilai US$ 30 juta-US$ 40 juta yang bersumber dari kas internal. 

Dana itu hanya untuk maintenance saja seperti pergantian spare parts. "Saat ini kami belum ada rencana untuk anggarkan capex besar minimal lima tahun ke depan. Karena kami sudah memperbarui hampir seluruh peralatan studio dan broadcasting kami pada tahun 2016 hingga 2017 lalu," paparnya.

Sebelumnya, David mengungkapkan MNCN menargetkan pendapatan tumbuh di kisaran 7%-10% pada tahun ini dengan margin EBITDA naik menjadi 45%.

Salah satu strategi yang bakal dilakukan MNCN adalah meningkatkan tarif harga iklan karena saat ini pun lebih banyak permintaan daripada inventory spot iklan. "Kami juga berniat meningkatkan pendapatan iklan online internet melalui berbagai media online milik kami dan sosial media," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×