kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kalbe Farma (KLBF) mempertahankan rasio pembagian dividen 45% hingga 55%


Jumat, 01 Mei 2020 / 06:10 WIB
Kalbe Farma (KLBF) mempertahankan rasio pembagian dividen 45% hingga 55%


Reporter: Kenia Intan | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Emiten farmasi PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) mempertahankan rasio pembagian dividen sebesar 45% hingga 55% dari laba bersih yang dibukukan tahun 2019.

"Dengan memperhatikan ketersediaan dana dan kebutuhan pendanaan internal," jelas manajemen PT Kalbe Farma Tbk  dalam keterbukaan informasi, Kamis (30/4).  

Sepanjang tahun 2019  Kalbe Farma mengantongi laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk hingga Rp 2,51 triliun. Sehingga, proyeksi total dividen yang akan dibagikan Kalbe Farma kepada pemegang saham antara Rp 1,13 triliun hingga Rp 1,26 triliun .

Baca Juga: Sejumlah perusahaan farmasi ini produksi obat untuk menyembuhkan virus corona

Adapun keputusan ini akan dibahas dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) KLBF yang digelar pada Senin, 18 Mei 2020 mendatang.

Salah satu mata acara dalam rapat tersebut persetujuan atas penggunaan keuntungan perseroan untuk tahun buku yang berakhir 31 Desember 2019.

Berdasar pengumuman dari Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), keikutsertaan pemegang saham dalam rapat dapat dilakukan dengan mekanisme hadir sendiri dalam rapat atau hadir dalam aplikasi eASY.SEI atau Electronic General Meeting System KSEI yang disediakan oleh KSEI. Alternatif ini disediakan mengingat Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memberikan relaksasi penyelenggaran RUPS secara elektronik karena pandemi COVID-19.

Baca Juga: Industri farmasi berlomba-lomba kembangkan dan produksi obat Covid-19

"Kalbe akan memanfaatkan cara e-RUPS sebagai sarana untuk belajar hal baru, sambil pemanfaatan kemajuan teknologi indormasi dan komunikasi," kata Presiden Direktur Kalbe Farma Vidjongtius kepada Kontan.co.id pekan lalu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×