kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,74   -6,61   -0.71%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

BNI AM luncurkan Reksadana ITB Harmoni


Senin, 16 Oktober 2017 / 12:26 WIB
BNI AM luncurkan Reksadana ITB Harmoni


Reporter: Danielisa Putriadita | Editor: Dupla Kartini

KONTAN.CO.ID - BANDUNG. PT BNI Asset Management (BNI AM) meluncurkan produk reksadana endowment fund (dana abadi) bertajuk Reksadana ITB Harmoni BNI AM di Kampus ITB Ganesha Bandung, Jawa Barat, Minggu (15/10).

Reksadana ini diterbitkan untuk empat jenis investor. Pertama, investor platinum yang merupakan para alumni dan masyarakat yang akan mendonasikan seluruh dana investasi dan dana hasil pengembangannya sebesar 100% bagi pengembangan dana abadi pendidikan di ITB.

Kedua, investor gold yang mendonasikan seluruh dana hasil pengembangan reksadana ini untuk peningkatkan kapasitas kampus ITB.

Ketiga, investor silver yang mendonasikan separuh dana hasil pengembangan pada reksadana ini untuk ITB. Keempat, investor reguler adalah mereka yang menempatkan uangnya murni untuk investasi.

Reksadana ITB Harmoni BNI AM menawarkan peluang imbal hasil (yield) sebesar 7,8% hingga 8%. Reksadana ini berjenis reksadana pendapatan tetap dengan panduan investasi ke produk seperti Surat Utang Negara (SUN), Obligasi Ritel Negara (ORI), hinngga surat utang negara syariah (sukuk negara).

Direktur Hubungan Kelembagaan dan Transaksional Perbankan BNI Adi Sulistyowati mengatakan, BNI merupakan bank yang dikenal sebagai bank kampus, karena berkomitmen untuk memudahkan transaksi keuangan di lingkungan perguruan tinggi, antara lain dengan menempatkan kantor cabang di dalam lingkungan kampus.

"Dukungan BNI terus dikembangkan, antara lain dengan menerbitkan reksadana ITB Harmoni BNI AM," kata Adi dalam keterangan tertulis, Minggu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×