kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Begini strategi Mitra Adiperkasa (MAPI) mendongkrak kinerja di semester kedua


Minggu, 11 Agustus 2019 / 11:25 WIB
Begini strategi Mitra Adiperkasa (MAPI) mendongkrak kinerja di semester kedua
ILUSTRASI. Gerai ritel MAPI


Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten ritel PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) berhasil memperoleh kinerja positif di tengah sektor ritel yang tertekan. Pada paruh kedua nanti, kondisi lesunya ritel tidak membuat emiten ini patah arang untuk terus berekspansi.

Head of Corporate Communications Mitra Adiperkasa Fetty Kwartati menyatakan, pertumbuhan di semester I ini melebihi dari target yang diasumsikan sejak awal. “Kontribusi peningkatan laba di semester I ini kebanyakan kontribusi dari bisnis speciality store yakni 72% dari seluruh total penjualan dan department store sebesar 11% sisanya dari bisnis lain-lain,” jelasnya kepada Kontan.co.id, Jumat (9/8).

Baca Juga: Analis: Emiten kosmetik harus lebih bersolek lewat iklan

Adapun laba usaha MAPI juga kebanyakan dari bisnis speciality store kontribusinya sebesar 84% dan department store sebesar 11%.

Di semester II ini ada tiga momentum yang akan dimanfaatkan MAPI untuk promosi. Pertama di Juli da program rutin yakni back to school. Kedua Agustus ada momen belanja dalam rangka memperingati kemerdekaan Indonesia. Momentum ketiga adalah di kuartal IV saat natal dan tahun baru atau year end sale.

Fokus MAPI tahun ini salah satunya adalah menambah gerai. Fetty menyatakan tahun ini target MAPI adalah menambah space seluas 75.000 meter persegi. Hingga semester I 2019 penambahan space nya baru 46.685 meter persegi.

Baca Juga: Kinerja Sehat Berkat Segmen Olahraga, Ini Rekomendasi Analis untuk Saham MAPI

Adapun capex yang telah diserap selama semester I sebesar Rp 423 miliar dari target tahun ini sebesar Rp 1 triliun.

Fetty menambahkan, MAPI terus membentangkan segmentasi bisnisnya. Tidak hanya untuk kelas menengah ke atas tapi juga ke kelas menengah bawah. MAPI akan bekerja sama dengan Ramayana untuk menjual produk Sport Station.




TERBARU

[X]
×