kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Analis prediksi Waskita Karya (WSKT) akan mendivestasikan tol Becakayu tahun ini


Rabu, 22 Juli 2020 / 10:57 WIB
Analis prediksi Waskita Karya (WSKT) akan mendivestasikan tol Becakayu tahun ini
ILUSTRASI. Foto Aerial proyek pembangunan Tol Becakayu (Bekasi, Cawang dan Kampung Melayu) seksi II-A di Kalimalang, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (4/12/2019). Proyek pembangunan Tol Becakayu Seksi II A yang meliputi wilayah Jakasampurna - Ahmad Yani memiliki panjang 4,1


Reporter: Benedicta Prima | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Waskita Karya Tbk (WSKT) baru-baru ini menyatakan bahwa divestasi Jalan Tol Waskita Transjawa ditunda selama satu tahun karena calon investor asing meminta penundaan penawaran pengikatan akhir.

Analis Mirae Asset Sekuritas Joshua Michael mengatakan dengan penundaan tersebut, Mirae Asset mengubah asumsi yang tadinya sepertiga jalan tol milik Waskita Karya dengan kepemilikan minoritas diprediksi akan didivestasikan pada semester I-2021 bakal digantikan dengan divestasi Tol Transjawa milik Waskita. Pada kuartal I-2020 Waskita Karya memiliki 35% saham di Tol Waskita Transjawa tersebut.

Baca Juga: Waskita Karya (WSKT) akan penetrasi pasar ke Asia Tenggara, Asia Selatan dan Afrika

"Karena divestasi Tol Waskita Transjawa ditunda ke 2021, kami saat ini hanya mengasumsikan satu divestasi jalan tol yang dimiliki mayoritas, yaitu Becakayu di tahun 2020," tulis Joshua dalam riset yang diterima Kontan, Rabu (22/7).

Joshua menambahkan, keuntungan divestasi setelah pajak diharapkan sebesar Rp 514 miliar dengan mengasumsikan P/B (price book) kelipatan 1,25 kali.

Dia juga mempertahankan asumsi bahwa WSKT akan mendivestasikan sepertiga dari jalan tol yang dimiliki mayoritas di semester I-2021, dengan keuntungan divestasi setelah pajak yang diperkirakan sebesar Rp 1,5 triliun.

Baca Juga: Waskita Karya (WSKT) menyuntik modal Waskita Toll Road senilai Rp 1,19 triliun

Waskita Karya juga berencana mendivestasikan jalan tol Cibitung-Cilincing. Pada kuartal I-2020, WSKT memiliki 55% saham di CTP Tollways. Waskita Karya telah menerima letter of intent dari calon investor dan saat ini sedang proses uji tuntas. Jika terwujud, ini dapat memberikan keuntungan divestasi setelah pajak Rp 415 miliar.




TERBARU

[X]
×