kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,27   6,91   0.74%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

AKRA tambah modal di Akrida jadi Rp 100 miliar


Jumat, 14 Juli 2017 / 20:44 WIB
AKRA tambah modal di Akrida jadi Rp 100 miliar


Reporter: Riska Rahman | Editor: Dupla Kartini

JAKARTA. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) menambah modal di anak usahanya yang bergerak di sektor ritel, PT Anugerah Krida Retailindo (Akrida). Kepemilikan saham perseroan pada Akrida meningkat jadi sebesar 99%.

Mengutip Keterbukaan Informasi yang disampaikan AKRA kepada Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (14/7), perusahaan menambahkan modal dasar di Akrida dari sebelumnya Rp 1 miliar menjadi Rp 100 miliar pada 12 Juli 2017. AKRA juga menambahkan jumlah modal ditempatkan dan disetor dari Rp 1 miliar menjadi Rp 61 miliar.

Dana yang diperoleh Akrida nantinya akan digunakan untuk menunjang kegiatan usaha Akrida sekaligus untuk permodalan cucu usaha AKRA.

Kepemilikan perusahaan pada saham Akrida menjadi 99,99%. Sedangkan 0,01% saham lainnya dimiliki oleh PT AKR Niaga Indonesia.

"Adapun peningkatan modal dasar, modal ditempatkan, dan modal disetor ini bukan merupakan transaksi material dan bukan perubahan kegiatan usaha utama," tulis Jimmy Tandyo, Direktur AKRA pada keterbukaan informasi.

Ia menambahkan, penambahan modal ini merupakan transaksi afiliasi antara perusahaan dengan anak usahanya, Akrida

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×