kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Rupiah hari ini melemah ke level Rp 14.099 per dolar AS di kurs Jisdor


Kamis, 19 September 2019 / 10:36 WIB
Rupiah hari ini melemah ke level Rp 14.099 per dolar AS di kurs Jisdor
ILUSTRASI. Rupiah Makin Turun


Reporter: Adrianus Octaviano, Tendi Mahadi | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah hari ini di kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) melemah dibanding hari kemarin. Pada Kamis (19/9), rupiah di kurs Jisdor bertengger di level Rp 14.099 per dolar AS.

Sementara di hari kemarin, rupiah di kurs Jisdor berada di level Rp 14.080 per dolar AS.

Baca Juga: Walau masih meredup, harga emas spot mulai merayap naik di US$ 1.492,55 per ons troi

Rupiah hari ini juga melemah di pasar spot. Mengutip Bloomberg pada pukul 10.24 WIB, rupiah melemah 0,27% ke level Rp 14.105 per dolar AS.

Pelemahan rupiah ini sejalan dengan menguatnya indeks dolar AS. Indeks yang mencerminkan nilai tukar dolar AS terhadap mata uang utama dunia ini berada di 98,57. 

Indeks dolar menguat dari posisi hari kemarin yang berada pada level 98,56.

Baca Juga: Rupiah melemah menjelang pengumuman kebijakan moneter BI

Ekonom Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih menyebut ada sejumlah faktor yang bisa menjadi penentu pergerakan rupiah hari ini. 

Salah satunya hasil rapat Federal Open Market Committee yang akan mempengaruhi kurs rupiah. Rupiah terutama akan positif bila Fed fund rate turun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×