kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45926,87   -4,49   -0.48%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Rencana Summarecon Agung (SMRA) merilis obligasi Rp 700 miliar mundur lima hari


Selasa, 08 Oktober 2019 / 22:10 WIB
Rencana Summarecon Agung (SMRA) merilis obligasi Rp 700 miliar mundur lima hari
ILUSTRASI. RUPS PT Summarecon Agung Tbk


Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) akan melanjutkan penerbitan obligasi berkelanjutan III. Kali ini emiten properti ini akan menerbitkan obligasi tahap II tahun 2019 senilai Rp 700 miliar. Penawaran obligasi tersebut sedikit mundur dari semula 4 Oktober-7 Oktober 2019 menjadi 9 Oktober-10 Oktober 2019.

Sementara pencatatan obligasi akan dilakukan pada 16 Oktober 2019. dari rencana semula 11 Oktober.\

Baca Juga: Lunasi Obligasi, Summarecon (SMRA) Pakai Kas Internal

Hartati Handayani, Kadiv Jasa Kustodian PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) dalam rilis menjelaskan, mundurnya jadwal tersebut juga membuat jatuh tempo dua seri obligasi SMRA mundur.

SMRA akan merilis obligasi seri A senilai Rp 500 miliar dengan potensi bunga 9,12% dengan tenor tiga tahun. Obligasi ini semula akan jatuh tempo pada 10 Oktober 2022 menjadi 15 Oktober 2022.

Sedangkan obligasi seri B senilai Rp 200 miliar menawarkan bunga tetap 9,5% dengan jangka waktu lima tahun. Jatuh tempo obligasi berkelanjutan tahap II tahun 2019 pada 15 Oktober 2024.

Baca Juga: Summarecon Agung (SMRA) Fokus Garap Properti Kelas Menengah di Bekasi-Karawang

Penerbitan obligasi ini adalah bagian dari obligasi berkelanjutan III Summarecon Agung senilai Rp 3,5 triliun. Perusahaan ini tahun lalu telah merilis obligasi tahap I senilai Rp 416 miliar. Sehingga, SMRA masih memiliki sisa penerbitan Rp 2,38 triliun. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×