kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45921,71   -13,81   -1.48%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ramayana kejar bangun 3 gerai lagi di akhir tahun


Kamis, 26 Oktober 2017 / 15:05 WIB
Ramayana kejar bangun 3 gerai lagi di akhir tahun


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) berupaya melakukan ekspansi bisnis setelah mengemukakan rencana untuk spin off bisnis supermarket. Ke depan perusahaan ini akan terus melakukan penambahan gerai. Sampai akhir tahun ini, Ramayana hanya akan melakukan penambahan tiga gerai baru.

Setyadi Surya, Sekretaris Perusahaan RALS mengatakan, untuk membuat penjualan terus bertumbuh pihaknya menjalankan strategi spin off, renovasi dan pembangunan gerai baru. Dirinya menampik ada penutupan gerai, namun yang ada adalah renovasi gerai untuk memperbaiki tampilan gerai.

Penambahan tiga gerai baru tersebut menambah gerai yang saat ini ada 115 gerai. Darisitu Ramayana memasang target realistis dengan pertumbuhan single digit. Perusahaan ini mengincar penjualan sebesar Rp 8,3 triliun dengan laba Rp 383 miliar pada tahun ini.

“Kami tetap optimistis, sampai akhir tahun ini kami akan buka tiga gerai di Desember mudah-mudahan sesuai target,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Selasa (24/10).

Sampai dengan awal kuartal IV ini dirinya mengatakan sudah ada lebih dari lima gerai RALS yang direnovasi. “Kami perbaiki dari penampakan dan peremajaan gerai. Tahun ini kami akan punya 118 gerai di seluruh Indonesia,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×