kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kembangkan Summarecon Emerald Karawang, Summarecon gandeng Toyota Housing


Rabu, 10 Oktober 2018 / 22:26 WIB
Kembangkan Summarecon Emerald Karawang, Summarecon gandeng Toyota Housing
ILUSTRASI. Kerjasama Summarecon dengan Toyota Housing


Reporter: Nur Pehatul Janna | Editor: A.Herry Prasetyo

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pengembang properti PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) menggandeng Toyota Housing Corporation Ltd. untuk mengembangkan properti hunian di kawasan Summareon Emerald Karawang.

Kerjasama antara Summarecon dengan Toyota Housing dilakukan melalui masing-masing anak usahanya, yakni PT Summarecon Property Development  dan PT Toyota Housing Indonesia.

Summarecon dan Toyota Housing telah meneken nota kesepahaman alias memorandum of understanding (MoU) untuk membentuk perusahaan patungan atawa joint venture dengan kepemilikan saham masing-masing 51% dan 49%.  Nota kesepahaman ini akan dilanjutkan dengan penandatanganan perjanjian kerjasama pada akhir November mendatang.

Adrianto P. Adhi, President Director Summarecon Agung, mengatakan perusahaan patungan itu nantinya akan mengembangkan dua klaster hunian dengan standar kualitas negeri Sakura di kawasan Summarecon Emerald Karawang.

Dua klaster yang berdiri di atas lahan seluas 64.500 meter persegi itu terdiri dari 550 unit rumah.

Mengutip siaran pers perusahaan, Adrianto mengatakan, kualitas dan komitmen dalam ketepatan waktu serta inovasi yang Summarecon hadirkan akan menjadi magnet utama bagi masyarakat untuk memilih properti.

Pemilihan Toyota Housing sebagai mitra tentu bukan tanpa alasan. Menurut Adrianto, Toyota Housing dikenal sebagai pengembang produk hunian berkualitas yang tersebar di penjuru Jepang. Selama kurun waktu 37 tahun, Toyota Housing telah meluncurkan lebih dari 100.000 unit rumah berkualitas di Jepang.

Selain menghasilkan rumah berdaya tahan tinggi, Adrianto menambahkan, Toyota Housing juga telah melakukan penelitian dan pengembangan rumah rangka baja yang kuat terhadap api, anti bocor, dan tahan terhadap gempa di negara asalnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×