kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Cara Latinusa hadapi serbuan impor


Kamis, 14 Januari 2016 / 22:50 WIB
Cara Latinusa hadapi serbuan impor


Reporter: Mimi Silvia | Editor: Adi Wikanto

JAKARTA. PT Pelat Timah Nusantara Tbk (NIKL), produsen penyedia bahan baku pembuat kaleng dan kemasan (tinplate) mendapat ancaman dari produk impor yang harganya lebih kompetitif.

Menyikapi persaingan ini, perusahaan yang terkenal dengan sebutan Latinusa berusaha melakukan penetrasi pasar kepada para pelanggan loyalnya.

Selain itu juga berusaha memberi kemudahan dalam pengiriman tinplate ke pabrik pelanggan.

Latinusa juga berusaha tepat waktu dalam pengiriman barang sehingga klien tetap loyal.

Saat ini klien terbesar Latinusa adalah adalah dari segment pasar susu.

Tahun ini, Latinusa mengaku sudah mendapatkan order untuk karena order harus dilakukan 3 bulan sebelum pengiriman order.

Namun Sekretaris Perusahaan Latinusa, Wuri Wuryani tidak menyebutkan dari mana saja order tersebut.

Sekadar informasi, dalam laporan keuangan kuartal 3 tahun 2015, Latinusa mencatatkan penjualan melebihi 10% kepada PT Indonesia Multicolour Pinting dan PT United Can Company masing-masing sebesar US$ 10,92 juta dan US$ 10,96 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×