kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

United Tractors (UNTR) menebar dividen interim Rp 637,85 miliar, catat jadwalnya


Selasa, 29 September 2020 / 16:04 WIB
United Tractors (UNTR) menebar dividen interim Rp 637,85 miliar, catat jadwalnya
ILUSTRASI. United Tractors (UNTR) akan membagi dividen interim Rp 171 per saham.


Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT United Tractors Tbk (UNTR) akan membagikan dividen interim untuk tahun buku 2020. Emiten alat berat dan tambang batubara ini akan menebar dividen interim Rp 637,85 miliar.

Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) Selasa (29/9), dividen interim per saham yang akan dibagi adalah Rp 171 per saham. Pembagian dividen interim ini berdasarkan keputusan direksi dan telah disetujui dewan komisaris UNTR pada Senin (28/9).

Berikut jadwal pembagian dividen interim UNTR:

  • Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 6 Oktober 2020
  • Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 7 Oktober 2020
  • Cum dividen di pasar tunai: 8 Oktober 2020
  • Ex dividen di pasar tunai: 9 Oktober 2020
  • Recording date: 8 Oktober 2020
  • Pembayaran dividen: 20 Oktober 2020

Baca Juga: Simak realisasi kinerja operasional United Tractors (UNTR) periode Agustus 2020

Hingga akhir Juni 2020, UNTR mencatat laba bersih Rp 4,06 triliun. Sedangkan besaran saldo laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaannya mencapai Rp 48,26 triliun.

Pada harga saham Rp 22.650 per saham, Selasa (29/9), yield dividen interim UNTR berada di 0,75%.

Baca Juga: United Tractors (UNTR) naikkan target penjualan batubara kokas jadi 1,4 juta ton

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×