kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45982,54   -7,83   -0.79%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

SAN Finance akan terbitkan obligasi Rp 1,65 T


Rabu, 08 Juni 2016 / 19:02 WIB
SAN Finance akan terbitkan obligasi Rp 1,65 T


Reporter: Maggie Quesada Sukiwan | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Perusahaan pembiayaan PT Surya Artha Nusantara Finance alias SAN Finance berencana meluncurkan obligasi senilai Rp 1,65 triliun.

Kustodian Sentral Efek Indonesia mencatat, surat utang yang bertajuk Obligasi Berkelanjutan II SAN Finance Tahap I Tahun 2016 tersebut bakal diterbitkan dalam dua seri.

Seri A sebesar Rp 560 miliar dengan kupon tetap 8,25% per tahun. Efek yang bertenor 370 hari ini akan jatuh tempo pada 19 Juni 2017.

Lalu seri B sebanyak Rp 1,09 triliun dengan kupon tetap 9% per tahun. Instrumen bertempo tiga tahun tersebut tenggat waktunya 9 Juni 2019.

Perusahaan akan membayar kupon setiap tiga bulan dengan pembayaran pertama jatuh pada tanggal 9 September 2016.

Obligasi Berkelanjutan II SAN Finance Tahap I Tahun 2016 akan didistribusikan secara elektronik pada 9 Juni 2016 dan dicatat dalam Bursa Efek Indonesia pada 10 Juni 2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×