kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Charoen Pokphand (CPIN) dan Indo Tambangraya (ITMG) jadi penghuni baru IDX30


Sabtu, 19 Januari 2019 / 17:47 WIB
Charoen Pokphand (CPIN) dan Indo Tambangraya (ITMG) jadi penghuni baru IDX30


Reporter: Yoliawan H | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selain merilis daftar penghuni baru indeks IDX45, Bursa Efek Indonesia (BEI) turut meluncurkan penghuni baru IDX30. Daftar tersebut berlaku untuk periode Februari hingga Juli 2019.

Indeks ini juga sudah dimasukkan bobot free float untuk penghuninya sebanyak 30%. Sisanya masih menggunakan kapitalisasi pasar (market cap).

Berdasarkan keterangan resmi BEI, Jumat (18/1), terdapat dua penghuni baru IDX30. Mereka adalah PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) dan PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG).

Di sisi lain, dua saham yang harus merelakan tempatnya dalam indeks tersebut adalah PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) dan PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP).

Berikut ini adalah 5 saham dengan jumlah saham terbesar yang dipakai untuk perhitungan indeks. BBRI, HMSP, TLKM, KLBF dan BMRI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×