kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Chandra Asri (TPIA) buyback surat utang US$ 300 juta


Senin, 03 Mei 2021 / 20:00 WIB
Chandra Asri (TPIA) buyback surat utang US$ 300 juta
ILUSTRASI. Chandra Asri (TPIA) akan buyback surat utang dengan dana internal.


Reporter: Dityasa H. Forddanta | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) bakal mengubah profil utang. Tidak seperti kebanyakan emiten yang mengandalkan pembiayaan kembali atawa refinancing, TPIA memilih menggunakan kas internal.

Anak usaha PT Barito Pacific Tbk (BRPT) tersebut bakal membeli kembali atawa buyback unsecured notes senilai US$ 300 juta atau setara sekitar Rp 4,3 triliun jika menggunakan kurs Rp 14.400 per dolar Amerika Serikat(AS). "Akan kami lunasi menggunakan kas internal," ujar Direktur Chandra Asri Suryandi kepada Kontan.co.id, Senin (3/5).

TPIA menerbitkan surat utang tersebut pada 2017. Emisi dengan kupon 4,95% ini sejatinya baru akan jatuh tempo pada 2024.

Namun, TPIA memilih melunasinya lebih cepat, memanfaatkan posisi kas yang saat ini sedang kuat. Per kuartal pertama kemarin, TPIA memiliki kas dan setara kas hingga US$ 767,27 juta. Posisi ini meningkat 22,9% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, US$ 623,92 juta.

Baca Juga: Kenaikan harga jual rata-rata mengerek kinerja Chandra Asri (TPIA) di kuartal I-2021

Suryandi belum bisa merinci seberapa besar penurunan rasio utang terhadap ekuitas setelah buyback. Demikian pula dengan peningkatan kualitas perusahaan dalam membayar bunga.

Sebab, buyback tersebut dilakukan dengan skema tender offer. Tender offer tahap awal atawa early tender deadline baru saja dimulai dan akan berakhir pada 14 Mei. Sedang tender offer tahap selanjutnya (expiration tender offer) akan berakhir pada 28 Mei.

"Jadi, belum tahu berapa yang bisa kami buyback. Yang pasti, rasio utang menjadi lebih baik dan bisa saving interest," terang Suryandi.

Baca Juga: Pendapatan naik, Chandra Asri (TPIA) catat laba bersih US$ 85 juta di kuartal I-2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×