kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Analis: Pembukaan mal bakal menguntungkan kinerja Pakuwon Jati (PWON)


Rabu, 27 Mei 2020 / 18:05 WIB
Analis: Pembukaan mal bakal menguntungkan kinerja Pakuwon Jati (PWON)
ILUSTRASI. Tunjungan Plaza, salah satu mal milik PT Pakuwon Jati Tbk


Reporter: Benedicta Prima | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di DKI Jakarta berakhir pada Kamis (4/5). Berdasarkan data Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Dewan Pengurus Daerah (DPD) DKI Jakarta, ada sekitar 60 mal yang dibuka pada 5 Juni dan sekitar 4 pusat perbelanjaan memilih buka pada 8 Juni 2020. 

Analis NH Korindo Sekuritas Ajeng Kartika Hapsari mengatakan, pembukaan sejumlah mal dalam waktu dekat dengan tetap menjalankan protokol kesehatan dan menerapkan konsep new normal tetap dimungkinkan. 

Namun untuk dapat beroperasi secara normal, masih butuh waktu beberapa bulan ke depan, setidaknya hingga akhir Juli. Hal tersebut akan dipengaruhi oleh bagaimana kompetensi mal dan kesadaran pengunjung dalam menerapkan protokol kesehatan. 

Baca Juga: Belum ada imbauan pemerintah, CGV Cinemas belum akan buka bioskop di 5 Juni

"Pada pelonggaran PSBB tahap awal, masyarakat cenderung masih akan wait and see hingga kasus Covid-19 melandai di Jakarta maupun di wilayah mal tersebut," kata dia kepada Kontan.co.id, Rabu (27/5). 

Lebih lanjut Ajeng bilang, pelonggaran pembatasan sosial serta berlakunya kenormalan baru, akan menimbulkan optimisme dan memungkinkan kinerja operasional mal dan sektor properti berangsur pulih. Ini sejalan dengan membaiknya konsumsi masyarakat. 

"Dengan asumsi mal akan mulai beroperasi emiten yang akan terdampak positif adalah emiten properti seperti Pakuwon Jati, yang memiliki pendapatan berulang hingga 51%," jelas dia. 

Emiten berkode saham PWON tersebut juga termasuk emiten dengan porsi pendapatan berulang (recurring income) tertinggi. Perusahaan tersebut memiliki sederet mal ternama, diantaranya Kota Kasablanka, Gandaria City, Blok M Plaza, Pakuwon Mall, dan Tunjungan City. 

Selain itu, Pakuwon Jati menerapkan konsep superblock yaitu pembangunan mall yang diikuti dengan pembangunan hunian di sekitarnya. 

Baca Juga: Terdampak corona, Pakuwon Jati (PWON) bakal pangkas target marketing sales 2020

Ajeng melanjutkan, indeks properti pada akhir perdagangan Rabu (27/20) juga menguat 0,19%. Sementara saham PWON berhasil naik 10,5% di hari ini ke level Rp 400 per saham. Di hari sebelumnya, saham PWON juga sudah melonjak 6,47%. 

Jika mal akan secara resmi beroperasi dan melandai nya kasus Covid-19 yang berjalan dengan baik, hal tersebut akan menjadi harapan bagi pulihnya kinerja emiten properti untuk jangka panjang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×