kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Wijaya karya (WIKA) targetkan raih kontrak baru dari luar negeri naik 16,3% di 2019


Minggu, 17 Februari 2019 / 20:25 WIB
Wijaya karya (WIKA) targetkan raih kontrak baru dari luar negeri naik 16,3% di 2019


Reporter: Krisantus de Rosari Binsasi | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) berupaya untuk meningkatkan ekspansinya ke luar negeri di 2019.

Corporate Secretary PT Wijaya Karya Tbk Puspita Anggraeni mengungkapkan bahwa di tahun 2019, WIKA menargetkan perolehan kontrak baru dari proyek luar negeri sebesar Rp 3,49 triliun atau naik 16,3% dari target 2018 yang sebesar Rp 3 triliun.

"Kami menargetkan untuk memperoleh kontrak baru dari proyek infrastruktur dan gedung di sejumlah negara tempat WIKA berada saat ini seperti Aljazair, Myanmar, Timor Leste, Filipina, dan Malaysia. Serta negara lain yang akan dituju dan memiliki potensi bisnis yang baik seperti Nigeria dan Jepang," ujarnya kepada kontan.co.id, Kamis (14/2).

Puspita bilang, hingga Desember 2018, WIKA telah mengerjakan proyek-proyek infrastruktur prestisius dan gedung mulai dari Asia hingga Afrika. Proyek tersebut di antaranya seperti Limbang Bridge di Malaysia senilai Rp 225,65 miliar, Yangon Mandalay Railway di Myanmar senilai Rp 364 miliar, Kinmen Bridge di Taiwan senilai Rp 95,95 miliar, 4.400 unit Logement di Aljazair senilai Rp 1,73, Renovasi Istana Presiden di Republik Niger senilai Rp 575 miliar dan Mixed Used Building di Senegal sebesar Rp 3,50 triliun.

"Dengan demikian total perolehan kontrak baru WIKA dari proyek luar negeri di tahun 2018 adalah sebesar Rp 6,56 triliun atau naik 119% dari target perolehan kontrak luar negeri yang telah ditetapkan sebesar Rp 3 triliun," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×