kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45904,44   -19,05   -2.06%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Wajah Wall Street datar sebelum data tenaga kerja


Jumat, 02 September 2016 / 06:15 WIB
Wajah Wall Street datar sebelum data tenaga kerja


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

NEW YORK. Bursa saham Amerika Serikat berakhir sebagian besar flat pada perdagangan tadi malam. Di tengah pelaku pasar yang mencerna data ekonomi terbaru menjelang laporan utama data pekerjaan akhir pekan ini.

Mengutip CNCB, Dow Jones Industrial Average naik 18,42 poin atau 0,1% ke level 18.419,30, dengan saham Wal-Mart memimpin penguatan dan American Express paling terpuruk.

Indeks S & P 500 turun 0,09 poin dengan utilitas memimpin empat sektor yang lebih rendah dan teknologi informasi diposisi paling atas. Sedangkan, indeks Nasdaq naik 13,99 poin atau 0,27% ke level 5.227,21 .

Data terbaru menunjukkan aktivitas manufaktur AS kontraksi pada Agustus setelah tumbuh dalam kurun lima bulan berturut-tirit. Meningkatkan resiko pertumbuhan ekonomi AS pada kurrtal ketiga mungkin lebih lemah dari perkiraan. 

Institute for Supply Management (ISM) dalam laporannya menyebutkan indeks manufaktur (PMI) tercatat 49,4, menurun 3,2 poin dari angka Juli di 52,6.

Di mana, angka di atas 50 mengindikasikan sektor ini secara umumm berkembang, sementara angka di bawah tingkat itu menunjukkan kontraksi.

Indeks pesanan baru jatuh 7,8 poin dari bulan sebelumnya menjadi 49,1, indeks produksi turun 5,8 poin menjadi 49,6 dan indeks kerja merosot 1,1 poin menjadi 48,3.

Dari 18 industri manufaktur, hanya enam yang melaporkan pertumbuhan pada Agustus. Para analis percaya bahwa sektor manufaktur AS tetap lemah, karena para pelaku bisnis tetap berhati-hati tentang investasi dan keuntungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×