kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tol Desari beroperasi, Citra Marga (CMNP) targetkan pertumbuhan pendapatan 20%


Jumat, 28 September 2018 / 22:44 WIB
Tol Desari beroperasi, Citra Marga (CMNP) targetkan pertumbuhan pendapatan 20%
ILUSTRASI. Pertumbuhan Properti


Reporter: Jane Aprilyani | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tol Depok-Antasari (Desari) telah diresmikan, Kamis (27/9). tol Desari dibangun dan dikelola oleh PT Citra Waspphutowa yang merupakan anak perusahaan PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP).

Pembangunan tol Desari terbagi dalam tiga seksi yakni seksi I ruas Antasari-Brigif/Cinere, Bogor sepanjang 5,80 km. Seksi II ruas Brigif-Sawangan sepanjang 6,30 km dan seksi III Sawangan-Bojong Gede, Bogor sepanjang 9,5 km.

Seksi II akan rampung pada Desember 2018 dan seksi III selesai di pertengahan 2021. Dengan begitu total panjang keseluruhan ruas tol Desari yaitu 21,60 km dengan total investasi mencapai Rp 4,9 triliun.

"Desari yang sejajar dengan Jagorawi akan berdampak besar. Pertama kemudahan akses dari masyarakat Bandung, Cinere, dan Depok untuk datang ke Jakarta. Kemudian pergerakan ekonomi jadi lebih cepat dan ketiga, kesejahteraan masyarakat meningkat," kata Tito Sulistio, Direktur Utama CMNP kepada Kontan.co.id, Jumat (28/9).

Tito mengatakan, kesejahteraan meningkat karena harga tanah naik dari Rp 1 juta jadi Rp 8 juta. Dengan beroperasinya tol ini, CMNP menargetkan pertumbuhan pendapatan sepanjang 2018.

"Target pendapatan tahun ini tumbuh 20%," ujar Tito.

Tahun lalu, CMNP meraup pendapatan Rp 2,90 triliun. Artinya, operator jalan tol ini membidik pendapatan Rp 3,48 triliun di tahun ini.

Tahun lalu, CMNP mencatat pertumbuhan pendapatan 25,82%. Laba bersih emiten ini tumbuh 39,26% tahun lalu menjadi Rp 682,63 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×