kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Rifan Financindo Berjangka targetkan transaksi 1 juta lot di 2018


Minggu, 28 Januari 2018 / 12:16 WIB
Rifan Financindo Berjangka targetkan transaksi 1 juta lot di 2018
ILUSTRASI. Rifan Financindo Berjangka


Reporter: Tane Hadiyantono | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - BOGOR. Perusahaan pialang berjangka, PT Rifan Financindo Berjangka (RFB) menargetkan adanya transaksi sebanyak satu juta lot pada tahun 2018. Adapun manajemen melihat tahun ini dapat membukukan penambahan 3.000 nasabah baru. Sejumlah strategi akuisisi tengah disiapkan RFB untuk mencapai target ini.

"Strategi kita akan ekspansi tahun 2018, kita akan lakukan akuisisi satu kantor di Malang dan Makassar tahun ini pada semester pertama dan akan buka kantor cabang baru di Yogyakarta," jelas Chief Business Officer PT Rifan Financindo Berjangka, Teddy Prasetya pada rekan media saat acara Kick Off Meeting Rifan Financindo di Citeurep, Bogor, Jumat (26/1).

Dengan akuisisi tersebut, Teddy optimistis dapat menumbuhkan jumlah transaksi di 2018 menjadi satu juta lot dan bisa menambah jumlah nasabah baru hingga 3.000 pelanggan.

Untuk setiap cabang baru yang akan buka, RFB menyiapkan biaya investasi sebesar Rp 5 miliar. Kemudian untuk tiap cabang baru, target yang dicanangkan adalah membukukan 300 nasabah baru tiap tahun dengan transaksi 50.000 lot. Adapun untuk kantor lama memiliki target 100.000 lot per tahun.

Akuisisi kantor cabang Malang dan Makassar merupakan milik perusahaan Best Profit Future dan perusahaan Solid Gold Berjangka. Kedua perusahaan tersebut berdiri di satu grup bersama RFB.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×