kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,10   -7,25   -0.78%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pendar emas tertekan penguatan dollar AS


Selasa, 20 Desember 2016 / 15:31 WIB
Pendar emas tertekan penguatan dollar AS


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

SINGAPURA. Pendar emas sedikit meredup akibat kenaikan dollar Amerika Serikat (AS) dan berkurangnya kekhawatiran atas gejolak geopolitik yang terjadi.

Mengutip Bloomberg, Selasa (20/12), emas untuk pengiriman segera turun sebanyak 0,5% menjadi US$ 1.132,84 per ons troi dan diperdagangkan pada level US$ 1.133,84 per ons troi pada pukul 14:54 siang waktu Singapura.

Sebelumnya, si kuning mengkilap 0,9% dalam dua hari sampai pada hari Senin (19/12) kemarin, setelah merosot ke level US$ 1.122,89 pada 15 Desember lalu. Merupakan level terendah sejak 2 Februari.

"Emas mendapat dorongan sementara dari pembelian safe haven setelah insiden baru-baru ini tapi nada keseluruhan bearish masih berlanjut pasca keputusan the Fed," kata Madhavi Mehta, analis Kotak Commodity Services Pvt.

Lebih lanjut, Mehta mengungkapkan tekanan terhadap emas hari ini karena penguatan dollar AS. “Yen telah melemah hampir 1% menyusul keputusan Bank of Japan untuk mempertahankan kebijakan moneternya,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×