kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45922,92   -8,44   -0.91%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Laba bersih Pakuwon Jati cuma naik 5%


Rabu, 28 Oktober 2015 / 21:46 WIB
Laba bersih Pakuwon Jati cuma naik 5%


Reporter: Nina Dwiantika | Editor: Adi Wikanto

JAKARTA. Perusahaan properti mencatat perlambatan laba untuk kinerja kuartal III-2015 ini.

Salah satunya, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 5% atau menjadi Rp 1,40 triliun per kuartal III-2015 dibandingkan posisi Rp 1,33 triliun per kuartal III-2014.

Dari rilis yang diterima KONTAN, perusahaan berkode saham PWON di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini mencatat laba bersih yang rendah meskipun pendapatan bersih tumbuh tinggi.

Misalnya, pendapatan bersih mencapai Rp 3,56 triliun per kuartal III-2015 atau naik 31% dibandingkan posisi Rp 2,71 triliun per kuartal III-2014.

Pendapatan bersih tersebut berasal dari development revenue sebesar Rp 1,86 triliun per kuartal III-2015 atau naik 26% dibandingkan posisi Rp 1,48 triliun per kuartal III-2014.

Segmen ini berkontribusi 52% terhadap pendapatan bersih.

Sedangkan, pendapatan bersih lainnya berasal dari recurring revenue yang tercatat sebesar Rp 1,69 triliun per kuartal III-2015 atau naik 38% dibandingkan posisi Rp 1,23 triliun per kuartal III-2014.

Recurring revenue berkontribusi 48% terhadap pendapatan bersih.

Recurring revenue ini berasal dari pusat perbelanjaan ritel yang menjadi andalan Pakuwon Jati seperti Superblok Kota Kasablanka, Superblok Gandaria City, Superblok Tunjungan City dan Superblok Supermal Pakuwon Indah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×